Uzbekistan juga menorehkan catatan sempurna seperti Suriah namun di Grup B yang dihuni Kamboja, Bahrain, Nepal dan Taiwan.
Sukses mencetak empat kemenangan, menciptakan 21 gol dan kebobolan 1 gol membuat Uzbekistan lolos sempurna ke putaran final.
Korea Selatan, Iran dan Irak juga sama di mana ketiga negara itu lolos sempurna setelah menyapu bersih semua laga kualifikasi dengan kemenangan.
Lalu, Jepang, Indonesia, Korea Utara, dan Arab Saudi juga kompak lolos ke putaran final Piala Asia U20 2025 dengan cara hampir sempurna.
Bedanya, empat negara tersebut sempat menjalani satu laga yang berakhir dengan hasil imbang sehingga dapat dikatakan hampir sempurna.
Suriah, Korea Selatan, Uzbekistan, Arab Saudi, Iran, Iraq, Jepang, Korea Utara, Qatar dan Timnas Indonesia akhirnya kompak lolos ke Piala Asia U20 dengan status juara di grupnya masing-masing.
Sementara, lima negara yang lolos lewat jalur peringkat kedua terbaik ialah Yaman, Australia, Kirgistan, Thailand dan Yordania.
Lalu, satu slot peserta tersisa berhak menjadi milik China yang berstatus sebagai tuan rumah penyelenggara Piala Asia U20 2025 yang bakal berlangsung pada Februari mendatang.
Nasib apes tentu dirasakan Vietnam yang gagal lolos mengikuti jejak Timnas Indonesia ataupun Thailand.
Meskipun mampu meraup tiga kemenangan dan satu hasil imbang selama babak kualifikasi.
Hal itu nyatanya belum cukup bagi Vietnam untuk bisa memastikan diri lolos ke putaran final.
Vietnam kalah dalam persaingan memperebutkan tiket putaran final baik lewat jalur juara grup ataupun peringkat kedua terbaik.
Di jalur juara grup, Vietnam harus mengakui keunggulan Suriah yang menjadi penguasa Grup A.
Sedangkan dari jalur peringkat kedua terbaik, Vietnam juga kalah saing lantaran hanya menempati posisi di luar lima besar.