Meski demikian, Villarreal telah kemasukan 15 kali, yang merupakan rekor pertahanan terburuk ketiga musim ini. Jadi, Marselino dituntut memperketat lini belakang mereka untuk dapat menjadi penantang serius tiket Liga Champion.
Di laga ini, El Real kembali tanpa kiper nomor satu, Thibaut Courtois, karena masalah pada pinggulnya, yang berarti Andriy Lunin akan kembali tampil di bawah mistar gawang.
Eder Militao juga diragukan tampil karena masalah paha yang membuatnya tidak dapat bermain saat menghadapi Lille, jadi Aurelien Tchouameni mungkin akan dibutuhkan di lini tengah saat menghadapi Villarreal.
Kylian Mbappe akan kembali ke tim utama, bertandem dengan Rodrygo yang juga diistirahatkan di laga terakhir.
Di kubu Villarreal, Willy Kambwala, Gerard Moreno, Juan Foyth dan Alfonso Pedraza akan absen karena masalah kebugaran. Demikian juga Denis Suarez dan Ayoze Perez merupakan pemain yang diragukan tampil.
Absennya Perez akan sangat merugikan, karena sang penyerang Spanyol sedang dalam penampilan gemilang musim ini, mencetak enam gol di La Liga.
El Submarino Amarillo telah memenangkan dua dari empat pertandingan liga terakhir mereka atas Madrid, termasuk kemenangan 3-2 di Bernabeu pada bulan April 2023.
Namun, kans untuk menang dini hari nanti banyak terlucuti dengan absennya Perez.
Motivasi tinggi Madrid untuk bangkit dari kekalahan, juga akan membuat kekuatan El Real jadi semakin berlipat. Tuan rumah diprediksi menang tipis dini hari nanti.
Direct Points
- Ancelotti menanti respons dari pemain
- Bertekad bangkit setelah telan kekalahan pertama
- Villarreal dalam mode terbaik di awal musim
Real Madrid vs Villarreal
Tekad untuk Bangkit
La Liga
Pekan ke-9
Stadion Santiago Bernabeu, Madrid
Minggu (6/10) dini hari
K-S-M-M-M
Real Madrid 4-3-3
Lunin; Carvajal, Tchouameni, Rudiger, Mendy; Valverde, Camavinga, Bellingham; Rodrygo, Mbappe, Vinicius
M-M-K-M-S
Villarreal 4-4-2
Conde; Femenia, Bailly, Costa, S Cardona; Akhomach, Parejo, Gueye, Baena; Barry, Pepe
Kans menang
Real Madrid 70,6 persen
Villarreal 12,9%
Seri 16,4%