News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Soccer Star

Ribut dengan Pelatih, Eks Bintang Real Madrid Marcelo Resmi Tinggalkan Fluminense

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bek Fluminense Marcelo (Kiri) dan penyerang Gremio Luis Suarez berebut bola pada pertandingan sepak bola Kejuaraan Brasil antara di Stadion Maracana di Rio de Janeiro, pada 6 Desember 2023. Klub Liga Brasil, FLuminense memutus kontrak dengan eks bintang Real Madrid, Marcelo pada Sabtu (2/11/2024) setelah ribut dengan sang pelatih.

TRIBUNNEWS.COM - Klub Liga Brasil, FLuminense memutus kontrak dengan eks bintang Real Madrid, Marcelo pada Sabtu (2/11/2024) setelah ribut dengan sang pelatih, Mano Menezes.

Cekcok bermula ketika Mano Menezes ingin memainkan Marcelona sebagai pemain pengganti pada menit-manit akhir pertandingan saat lawan Gremio (2/11).

Namun, pemain berusia 36 tahun itu tampaknya menentang instruksi pelatih.

Alhasil, Mano Menezes tak ingin ambil pusing dan memutuskan untuk menurunkan penyerang John Kennedy dan menarik Vinicius Moreira de Lima.

Menilik jalannya pertandingan, Fluminense sempat memimpin 2-1 atas Gremio.

Namun pada menit-menit akhir Gremio mendapatkan hadiah penalti untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di Stadion Maracana.

Setelah laga selesai, Mano Menezes memberikan penjelasan soal kisruh dengan Marcelo.

"Saat itu saya hendak memasukkan Marcelo, tetapi saya mendengar satu hal yang tidak saya sukai dan saya berubah pikiran," kata Menezes dalam sebuah konferensi pers, dikutip dari ESPN.

"Ia (Marcelo) tidak mau masuk untuk menyelesaikan masalah bagi kami, ia masuk untuk membiarkan kami mempertahankan apa yang telah kami miliki di papan skor. Hanya tersisa dua, tiga menit sebelum pertandingan berakhir," imbuh pelatih Fluminense itu.

Cekcok Marcelo dengan sang pelatih akhirnya terdengar sampai ke petinggi Fluminense.

Baca juga: Peluang Barca Unggul Poin dari Real Madrid Sebesar Ini jika Menang di Derby Catalan Melawan Espanyol

Alhasil, pihak Fluminense dan Marcelo akhirnya melakukan rapat mendadak untuk membahas masalah tersebut.

Apesnya, bukan mendapatkan jalan yang terbaik Fluminense dan Marcelo malah sepakat untuk memutus kontrak.

“Fluminense FC dan Marcelo Vieira mengumumkan pemutusan kontrak dengan kesepakatan bersama antara kedua belah pihak," buka keterangan Fluminense.

"Berlatih di akademi tim, Marcelo kembali ke Fluminense pada tahun 2023, setelah berpartisipasi dalam penaklukan gelar Campeonato Carioca 2023, gelar Conmebol Libertadores 2023 yang belum pernah terjadi sebelumnya, dan Recopa 2024."

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini