Terkhusus periode November ini, Sadad mengatakan jika penjualan sudah meningkat sejak sebelum pertandingan kontra Jepang dan Arab Saudi.
"Dari kemarin emang antusias sudah rame ya, dari dua hari menjelang pertandingan juga sudah rame, Alhamdulillah sangat kami syukuri," kata Sadad.
"Dan pastinya untuk hari pertandingan kami juga ada di delapan lokasi di GBK dan 2 lokasi di FX, di Atrium dan di showroom kami. Jadi penjualan juga Alhamdulillah sekali," paparnya.
Lebih lanjut, Sadad pun mengatakan kemenangan kontra Arab Saudi menjadi pelecut semangat bagi pihaknya agar terus berkembang kedepannya.
"Kami apresiasi dan tentunya kemenangan kemarin bikin kami makin semangat untuk memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia," tambah Sadad.