Sementara itu, Chelsea telah membagikan pernyataannya soal doping Mudryk.
Menurut Chelsea, mereka akan mendukung sepenuhnya progam pengujian FA.
"Klub Sepak Bola Chelsea dapat mengonfirmasi bahwa Asosiasi Sepak Bola baru-baru ini menghubungi pemain kami Mykhailo Mudryk mengenai hasil negatif dalam tes urine rutin," tulis keterangan Chelsea.
"Baik Klub maupun Mykhailo sepenuhnya mendukung program pengujian FA dan semua pemain kami, termasuk Mykhailo, menjalani pengujian secara berkala."
"Mykhailo telah mengonfirmasi dengan tegas bahwa ia tidak pernah secara sadar menggunakan zat terlarang apa pun. Baik Mykhailo maupun Klub kini akan bekerja sama dengan otoritas terkait untuk menetapkan apa yang menyebabkan temuan yang merugikan tersebut."
"Klub tidak akan berkomentar lebih lanjut," tutup pernyataan Chelsea.
Pernyataan Mudryk
Mudryk sendiri akhirnya angkat bicara soal kasus doping yang dihadapinya.
Pemain Chelsea itu sempat syok dengan kabar doping tersebut.
"Saya dapat mengonfirmasi bahwa saya telah diberitahu bahwa sampel yang saya berikan kepada FA mengandung zat terlarang," tulis Mudryk di Instagram.
"Ini benar-benar mengejutkan karena saya tidak pernah secara sadar menggunakan zat terlarang atau melanggar aturan apa pun, dan saya bekerja sama dengan tim saya untuk menyelidiki bagaimana ini bisa terjadi."
"Saya tahu bahwa saya tidak melakukan kesalahan apa pun dan tetap berharap dapat segera kembali ke lapangan. Saya tidak dapat mengatakan apa pun sekarang karena kerahasiaan prosesnya, tetapi saya akan segera mengatakannya," tutup Mudryk.
Sementara itu, Mudryk belum terlihat berlatih di Cobham untuk sementara waktu.
Artinya, Mudryk sedang diskors oleh Chelsea dan menunggu hasil tes yang valid.
Sebagai informasi, Mudryk tiba di Stamford Bridge dari Shakhtar Donetsk awal tahun lalu dengan biaya hingga £88 juta.
Ia menandatangani kontrak berdurasi delapan tahun dengan Chelsea.
Namun, dari 53 penampilannya di Liga Primer, hanya 26 kali sebagai pemain inti, dan Mudryk kesulitan menembus skuad utama.
Meskipun kurangnya aksi liga tahun ini, Mudryk telah mencatat kontribusi gol di setiap pertandingan di Eropa.
Di mana ia telah mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan.
(Tribunnews.com/Ali)