News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Coppa italia

Update Daftar Tim Lolos 8 Besar Coppa Italia: Juventus Gres, Lawan Empoli di Perempat Final

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Yurika NendriNovianingsih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain depan Juventus asal Serbia #09 Dusan Vlahovic (kiri) dan gelandang Juventus #11 Nico Gonzalez bereaksi di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus FC dan Venezia FC di Stadion Allianz di Turin, pada tanggal 14 Desember 2024.

TRIBUNNEWS.COM - Update daftar tim lolos 8 Besar atau perempat final Coppa Italia setelah Juventus menggulung Cagliari.

Juventus tim paling baru yang lolos ke 8 Besar Coppa Italia 2024/2025 berkat kemenangan 4-0 atas tim Sardinia, Cagliari di Allianz Stadium, Rabu (18/12/2024) dini hari WIB.

Bianconeri, julukan Juventus, baru membuka keran gol di menit ke-44'. Adalah Dusan Vlahovic yang baru-baru ini menerima teror ancaman pembunuhan, sukses menorehkan namanya di papan skor.

Keunggulan 1-0 bertahan hingga turun minum.

Pemain depan Juventus asal Serbia #09 Dusan Vlahovic (kiri) dan gelandang Juventus #11 Nico Gonzalez bereaksi di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus FC dan Venezia FC di Stadion Allianz di Turin, pada tanggal 14 Desember 2024.

Tak puas dengan keunggulan tipis, skuad asuhan Thiago Motta kembali menggandakan keunggulan melalui Teun Koopmeners (53').

Pesta kemenangan Juventus ditutup oleh lesakan Francesco Conceicao di menit ke-80' dan Nicolas Gonzalez sembilan menit berselang.

Berkat kemenangan telak ini, Juventus menjadi tim kelima yang lolos ke 8 Besar Coppa Italia 2024/2025 setelah Empoli, Bologna, AC Milan dan Lazio.

Di babak perembutan tiket semifinal, Si Nyonya Tua cenderung mendapatkan lawan lebih mudah.

Dusan Vlahovic dan kolega akan menghadapi Empoli.

Klub berjuluk Azzurri tersebut lebih dulu melangkah ke perempat final berkat mengandaskan Fiorentian melalui skor penalti 4-3, setelah imbang 2-2 selama 120 menit.

Sukses menyingkirkan Fiorentina merupakan kejutan, karena secara performa klub asal Florence itu tengah menanjak di kompetisi lokal, Serie A maupun UEFA Conference League.

Baca juga: Respons Jay Idzes setelah Cetak Gol Bersejarah ke Gawang Juventus, Incar Kebangkitan Venezia

Ini artinya Juventus juga tidak boleh memandang remeh Empoli jika langkah klub asal Turin tidak ingin terhenti di babak 8 Besar.

Sementara itu, babak 16 Besar Coppa Italia masih menyisakan 3 pertandingan, yakni Atalanta vs Cedena (19/12), AS Roma vs Sampdoria (19/12), dan Inter Milan vs Udinese (20/12).

Jika menang, Atalanta akan menghadapi Bologna. Rossoblu, julukan Bologna juga tidak bisa dipandang remeh, karena penampilannya terbilang konsisten sejak musim lalu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini