News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 2

Spaso Ingin Bhayangkara FC Lolos 8 Besar Dengan Predikat Juara Grup: Bidik Sapu Bersih Dua Laga Sisa

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Bhayangkara FC, Ilija Spasojevic saat diwawancarai Tribunnews usai menjalani latihan di Stadion Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Jakarta, Kamis (26/12/2024).

Spaso Ingin Bhayangkara FC Lolos 8 Besar Dengan Predikat Juara Grup: Bidik Sapu Bersih Dua Laga Sisa
 
 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Persaingan tim-tim Liga 2 menuju babak delapan besar berjalan cukup sengit pada setiap grupnya.

Hingga pekan ke-14 ini pada grup B ada empat tim yang masih mempunyai kans lolos ke babak delapan besar, yakni Bhayangkara FC (27 poin), Persijap Jepara (27 poin), PSIM Yogyakarta (25 poin) dan Adhyaksa Farmel (24) poin.

Nantinya hanya peringkat pertama hingga ketiga grup B lah yang akan melaju ke babak delapan besar.

Striker Bhayangkara FC, Ilija Spasojevic mengatakan meski The Guardians kini berada di puncak klasemen namun posisi tersebut masih belum aman.

Ia pun menargetkan Bhayangkara FC bisa meraih dua kali kemenangan di laga sisa guna memastikan melaju ke babak delapan besar sebagai juara grup B.

“Ya walaupun kami berada di puncak klasemen tapi kami masih belum aman untuk bisa lolos ke delapan besar,” kata Spaso kepada Tribunnews seusai latihan di Stadion STIK, Jakarta, Kamis (26/12/2024).

“Pesiapan kami sangat serius dan kami targetkan tentu saja dua kemenangan lagi supaya kami bisa pastikan lolos dan jadi pemimpin di grup,” sambungnya.

Dua pertandingan terakhir, Spaso CS akan menghadapi Nusantara United pada 5 Januari 2025 dan Persijap Jepara, 11 Januari 2025.

Pada pertemuan pertama, tim besutan Hanim Sugiarto tersebut mampu menaklukkan Nusantara United, 2-1 dan Persijap Jepara, 2-0.

Meski menang pada pertemuan pertama, Spaso menilai bahwa pertemuan nanti adalah pertemuan yang berbeda dan dirinya berharap ia dan rekan-rekan bisa tampil all out.

“Ya, kami juga tetap harus rendah hati karena seperti yang saya bilang kami belum lolos, jadi kami harus kerja keras lagi. Kalau tidak salah satu kali kemenangan lagi untuk pastikan lolos, jadi kami masih belum selesai,” pungkasnya.

 



Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini