News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Samsung Galaxy Note 7 Resmi Mejeng di Gerai Ponsel Tanah Air

Penulis: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tak perlu waktu lama bagi Samsung memboyong Galaxy Note 7 ke pasar domestik.

Perangkat premium ber-stylus itu akhirnya mejeng di gerai ponsel di Tanah Air sejak kali pertama diperkenalkan di New York , Amerika, awal bulan ini.

"Ponsel ini memang diperuntukan bagi para high-achiever yang selalu ingin lebih, baik di dunia kerja, hobi, dan keluarga," kata Marketing Director IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia, Vebbyna Kaunang di Ballroom Hotel Mulia, Senayan, Jakarta.

Galaxy Note 7 hadir dengan segudang pembaharuan, baik dari segi fisik maupun fiturnya.

Misalnya saja Stylus S Pen yang kemampuannya ditingkatkan dibanding versi sebelumnya.

Sebut saja diameter pena yang lebih kecil menjadi 0,7 mm sehingga lebih presisi dan tingkat sensitifitasnya sangat signifikan.

Di samping itu, S Pen juga kebal air. Alhasil, pena digital ini dapat digunakan saat berada di dalam air.

Berikutnya, spesifikasi Galaxy Note 7 diklaim ‘segalak’ duet Galaxy S7 dan S7 Edge, baik dari segi kamera, prosesor, dan kapasitas RAM.

Phablet 5,7 inci itu memiliki kamera dengan sensor berkualitas 12 megapiksel. Bukaannya f/1.7 dengan OIS dan LED flash. Di sektor kamera depan, ditanamkan sensor 5 megapiksel.

Otaknya mengandalkan Snapdragon 820 atau Exynos 8890, tergantung negara pasarnya. Di Indonesia, Galaxy Note 7 yang dijual diotaki Exynos 8890.

Tak ketinggalan, Galaxy Note 7 dilengkapi dua lapis keamanan, yakni sidik jari dan iris scanner.

Di tepi atas terdapat laci micro SD yang bermanfaat untuk memperluas memori penyimpanan dari standarnya hanya 64 GB.

Detail spesifikasi Samsung Galaxy Note 7

Ukuran layar: 5,7 Inci (2.560 x 1.440)
Prosesor: Snapdragon 820 atau Exynos 8890
RAM: 4 GB
Media penyimpanan internal: 64 GB
Slot micro SD: Ada, mendukung kapasitas kartu memori hingga 256 GB
Kamera:
Baterai: 3.500 mAh
Tipe konektor: USB type-C
Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow (bisa diperbarui ke Android 7.0 Nougat)
Fitur lain: Pemindai sidik jari, pemindai iris mata, Stylus S-Pen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini