Akibatnya setelah diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia, kini Xiaomi semakin memperluas lagi varian ponselnya untuk dijual ke Indonesia.
Hal itu terbukti dari munculnya seri-seri baru seperti Xiaomi S2 dan Pocophone F1.
4. Punya pabrik sendiri di Indonesia
Dari ponsel black market yang masuk ke Indonesia, siapa sangka Xiaomi justru menjadi ponsel yang sangat diminati oleh penduduk Indonesia.
Melihat impresi yang begitu bagus Xiaomi bahkan sampai membuka pabrik sendiri di Batam untuk memenuhi aturan TKDN yang ditetapkan di Indonesia.
Hal itu menunjukkan bahwa Xiaomi memang begitu serius dalam mengembangkan pasarnya di Indonesia, dan membuatnya berkembang dengan besar di Indonesia.
(Intisari/Afif Khoirul M)
Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul: Inilah 4 Alasan Ponsel Xiaomi Bisa Berkembang Besar di Indonesia