News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Luncurkan Aplikasi Mobile, GoHalalGo Siap Bersaing di Bisnis Startup Syariah

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

GoHalalGo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Tren bisnis syariah beberapa tahun belakangan terbilang begitu berkembang.

Sejumlah start up digital pun semakin banyak bermunculkan menawarkan berbagai inovasi dan kemudahan bagi masyarakat.

Salah satu dengan kehadiran startup berbasis syariah GoHalalGo.

Sejak berdiri pada tanggal, 1 Maret 2019, kini GoHalalGo telah berintegrasi dengan aplikasi mobile yang diperkenalkan kepada publik pada 24 September lalu.

Dalam aplikasi ini para pengguna bisa mengakses berbagai layanan, seperti muslim tolls dan market place penyedia jasa paket haji, umrah, dan wisata halal.

CEO GoHalalGo Hega Bernoza mengklaim memiliki jasa layanan penyedia paket haji dan umrah terbesar di Indonesia.

Saat ini GoHalalGo telah menjalin mitra kerjasama dengan 40 Perusahaan Penyelenggara Umrah Indonesia (PPIU) dengan menyediakan sekitar 500 paket umrah.

“Seluruh paket yang tersedia di aplikasi kami seluruhnya terhubung secara real timen dengan perusahaan penyelenggara haji dan umrah,” kata Hega kepada wartawan di Jakarta, Senin (7/10/2019).

CEO GoHalalGo Hega Bernoza (istimewa)

Dia mentargetkan hingga maret tahun depan akan terkumpul 200 PPIU.

Guna memudahkan para calon jamaan, GoHalalGo memberikan fasilitas cicilan nol persen (0%) dengan menggandeng sejumlah bank syariah. Alternatif jangka waktunya pun beragam, mulai dari 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan.

“Saat ini yang sudah terjalin kerjasama dengan kartu kredit BNI Syariah. Guna memperluas pasar, kita tengah menjalin kerjasama dengan 8 bank syariah lainnya,” sambung Hega.

Selain perbankan, ia menambahkan pihaknya tengah menjajaki kerjasama dengan sejumlah perusahaan multi financial atau fintech bagi kemudahan pembiyaan haji dan umrah.

Namun diprioritaskannya penggunaan kartu kredit lantaran cara pembiayaan ini minim resiko gagal bayar.

Siap Hadapi Persaingan

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini