TRIBUNNEWS.COM - Larry Tesler, ahli komputer yang menciptakan konsep cut/copy & paste, meninggal dunia di usia 74 tahun pada Senin (17/2/2020).
Larry Tesler mungkin tidak se-terkenal Steve Jobs atau Bill Gates, namun temuannya masih digunakan dan bermanfaat bagi orang banyak.
Pria yang lahir di New York tahun 1945 itu menempuh pendidikan ilmu komputer di Stanford, menurut Gizdomo.
Setelah bekerja di peneliatian tentang AI, ia kemudian bergabung ke Palo Alto Research Center (PARC) Xerox pada tahun 1973.
Di sanalah, ia mengembangkan fitur cut, copy, dan paste.
Baca: Pamer Potret Romantis Dilamar Nayel Nassar, Intip 7 Pesona Putri Bill Gates, Jennifer Gates
Konsep itu kemudian menjadi blok pembangunan antarmuka pengguna yang berperan untuk editor teks dan seluruh sistem operasi komputer.
PARC terkenal karena pekerjaan awalnya tentang antarmuka pengguna grafis dan cara menavigasinya menggunakan tetikus atau mouse.
Pendiri Apple, Steve Jobs melihat penelitian awal itu dan berniat menggunakannya sebagai inspirasi untuk produk Apple.
Tesler ambil bagian dari beberapa kunjungan Jobs ke Xerox saat itu.
Baca: Virus Corona Paksa Apple Hentikan Produksi AirPods
Pada tahun 1980, Tesler bergabung dengan Apple dan bekerja di perusahaan itu hingga 1997.
Ia mengerjakan sejumlah produk termasuk Macintosh, QuickTime, Lisa, dan tablet Newton.
Macintosh dan Lisa adalah komputer pribadi pertama yang mempopulerkan operasi cut and copy-and-paste, sebagian besar berkat keterlibatan Tesler.
Pada tahun 1993, ia naik jabatan menjadi kepala ilmuwan peran yang juga dipegang oleh Steve Wozniak, menurut Gizmodo.
Setelah keluar dari Apple, Tesler bekerja di Stagecast, sebuah startup perangkat lunak pendidikan yang terpisah dari Apple.