News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

GADGET

Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy M21, Segera Hadir Pada 18 Mei 2020

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Samsung Galaxy M21 Hadir 18 Mei 2020, Ini Harga dan Spesifikasi HP dengan Baterai 6000 mAh (samsung.com)

TRIBUNNEWS.COM - Smartphone Samsung Galaxy M21 akan hadir di Indonesia pada Senin (18/5/2020), mendatang.

Kabar tersebut semakin kuat dengan adanya postingan official Store Samsung di Lazada.

Tertulis juga harga Samsung Galaxy M21 yakni Rp 3.199.000.

Spesifikasi yang diunggulkan Samsung dari ponsel ini yakni baterai 6000 mAh dan layar Super AMOLED 6.4 inci FHD+ berdesain Infinity-U.

Samsung Galaxy M21 (samsung.com)

Dalam desain Infinity-U dengan sebuah poni kecil tersemat kamera selfie sebesar 20MP.

Baca: Daftar Harga HP Samsung Terbaru Bulan Mei 2020, Galaxy A50s hingga Galaxy S20 Ultra

Baca: Harga Terbaru HP Samsung di Bulan Mei 2020: Galaxy A31 hingga S20+, Lengkap!

"[Nantikan 18 Mei Pukul 00:00 - Exclusive Lazada] Samsung Galaxy M21 - Baterai 6000 MaH - Super Amoled - 48 MP - 4/64GB," tulis Samsung dalam produk Official Store Samsung di Lazada, Kamis (14/5/2020).

Smartphone ini dibekali dengan tiga kamera belakang.

Ketiganya yakni kamera utama 48MP, kamera ultrawide 8MP, serta kamera depth sensor 5MP.

Sementara pada jeroan, ponsel ini dibekali dengan System-on-Chip (SoC) Exynos 9611 yang dipadu dengan RAM 4GB serta Internal 64GB yang bisa diperluas hingga 512GB dengan MicroSD.

Seperti yang telah disinggung Samsung Galaxy M21 dibekali baterai jumbo dengan kapasitas 6.000 mAh, yang mendukung teknologi pengisian cepat 15W.

Selain itu, ponsel ini dibekali dengan konektor USB Type-C.

Pemindai sidik jari berbentuk sebuah modul yang diletakan di punggung.

Galaxy M21 menjalankan sistem operasi Android 10 dengan tampilan antarmuka ala Samsung, One UI 2.0.

Baca: Harga dan Spesifikasi Oppo A92, Resmi Dirilis di Indonesia, Dibekali Baterai 5000 mAh & 5 Kamera

Baca: Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi Mi 10 Ponsel Dijual dengan Harga Rp 9,9 Juta

Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy M21

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini