Selain itu, Redmi Note 9 Pro juga mengusung baterai berkapasitas sebesar 5.020 mAh dangan fast charging 30W.
"Ini pertama kalinya kami menyematkan Snapdragon 700 series, RAM 8 GB, dan pengisian cepat 30W ke lini Redmi Note," tutur Alvin.
Tak hanya itu saja, ponsel seri terbaru dari Xiaomi juga dibekali sensor fingerprint yang sudah dibenamkan bersama tombol power (side-mounted), serta fitur NFC yang bisa dipakai untuk mengecek dan mengisi kartu uang elektronik (e-money).
Redmi Note 9 Pro ini hadir dengan tiga pilihan warna yang terdiri dari Interstellar Grey, Glacier White, dan Tropical Green.
Untuk harganya, Redmi Note 9 varian RAM 4 GB/64 GB dibanderol Rp 2,5 juta dan varian RAM 6 GB/128 GB seharga Rp 2,9 juta.
Sementara Redmi Note 9 Pro varian RAM 6 GB/64 GB dibaderol dengan harga Rp 3,5 juta dan varian RAM 8 GB/128 GB seharga Rp 3,9 juta.
(Tribunnews.com/Lanny Latifah)