Selanjutnya, alasan kenapa masyarakat tidak perlu tergesa-gesa dalam mengupgrade smartphone mereka yang mendukung 5G yaitu fitur pada smartphone yang akan digunakan dengan teknologi 5G tersebut.
Pasalnya saat ini teknologi 5G mungkin hanya digunakan untuk melakukan browsing, dan bermain gim saja. Belum yang dapat digunakan berbarengan dengan perangkat pintar lainnya untuk mendukung aktivitas sehari-hari.
Tentu ini bisa menjadi pertimbangan masyarakat untuk tidak tergesa-gesa mengganti smartphone yang mendukung teknologi 5G.
3. Harga smartphone 5G yang masih terbilang mahal
Perangkat 5G mulai hadir di jajaran smartphone flagship di mana harganya masih terbilang mahal. Hal ini yang juga menjadi alasan masyarakat untuk tidak lebih dulu mengupgrade smartphone menjadi perangkat 5G.
Tetapi, belakangan ini brand smartphone semakin berkomitmen untuk membawa smartphone 5G yang terjangkau bagi kebanyakan masyarakat.
Karena itu, penting untuk terus mengikuti perkembangan tren teknologi terbaru, agar dapat membuat keputusan untuk membeli smartphone 5G yang paling pas dengan kebutuhan dan kondisi keuanganmu.