TRIBUNNEWS.COM - Vivo baru saja merilis ponsel teranyarnya, V25e.
Vivo V25e dibanderol lebih murah dari V25 dan V25 Pro 5G ini sudah bisa dibeli dengan cara pre-order.
Kamu bisa mendapatkan Vivo V25e dengan harga Rp 4 juta untuk varian 8/128 GB dan Rp 4,3 juta untuk varian 8/256 GB.
Pre-order bisa dilakukan di laman resmi maupun toko offline Vivo.
Meski dibanderol lebih murah dari seri lainnya, V25e ini hadir dengan spesifikasi yang tak bisa dianggap remeh.
Dari segi desain saja, jika kamu meminang V25e dengan warna Sunrise Gold, maka pelanggan akan mendapatkan fitur Changing Glass.
Baca juga: Harga Vivo V25e di Indonesia Rp 4 Jutaan, Usung MediaTek Helio G99 dan Kamera Utama 64MP
Changing Glass yang terletak di bagian belakang ponsel, memungkinkan Vivo V25e akan berganti warna jadi oranye saat terkena sinar matahari.
Di segi kamera, V25e ini dibekali dengan tiga buah kamera di punggungnya.
Tiga kamera tersebut yakni kamera utama 64 MP, kamera makro 2 MP dan kamera bokeh 2 MP.
Beralih ke bagian layar, panel AMOLED 6,44 tersemat di ponsel ini.
Layarnya juga mempunyai refresh rate 90Hz.
Dalam layar tersebut tersemat punch hole yang berisikan kamera selfie 32 MP.
Berbicara tentang jeroan V25e, prosesornya adalah Mediatek Helio G99.
Ponsel ini juga bisa menggunakan microSD hingga 1 TB.