News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sama seperti Twitter, Meta akan Rilis Fitur Centang Biru Berbayar di Instagram dan Facebook

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Suci BangunDS
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Instagram - Perusahaan induk Facebook dan Instagram, Meta akan merilis fitur verifikasi atau centang biru berbayar terbaru yaitu Meta Verified.

TRIBUNNEWS.COM - Perusahaan induk Facebook dan Instagram, Meta akan merilis fitur verifikasi atau centang biru berbayar terbaru, yaitu Meta Verified.

Fitur centang biru berbayar atau Meta Verified di Facebook dan Instagram akan diluncurkan pertama kali pada minggu ini di Australia dan Selandia Baru.

CEO Meta, Mark Zuckerberg, mengatakan fitur centang biru berbayar atau Meta Verified bertujuan untuk meningkatkan keaslian dan keamanan di seluruh layanan Meta dengan memverifikasi akun pengguna dengan ID pemerintah, dikutip dari CBS News.

Sehingga nantinya fitur centang biru berbayar atau Meta Verified ini akan menciptakan perlindungan ekstra terhadap peniru identitas, dan pengguna akan memiliki akses langsung ke dukungan pengguna.

Namun, pengaktifan fitur centang biru berbayar atau Meta Verified di Instagram dan Facebook ini dikenakan biaya 11,99 dollar atau sekitar Rp 181 ribu per bulan di web atau 14,99 dollar atau sekitar Rp 227 rupiah per bulan untuk pengguna iPhone.

Meskipun begitu, Meta mengatakan tidak akan membuat perubahan apa pun pada akun Instagram dan Facebook yang telah diverifikasi berdasarkan persyaratan sebelumnya, dikutip dari Variety.

Baca juga: Meta Luncurkan Layanan Centang Biru Berbayar untuk Pengguna Facebook dan Instagram, Segini Tarifnya

Mark Zuckerburg juga mengatakan, tujuan dari diluncurkan Meta Verified ini untuk memberikan penawaran bermanfaat bagi semua orang.

“Jangka panjang, kami ingin membuat penawaran berlangganan yang bermanfaat bagi semua orang, termasuk pembuat konten, bisnis, dan komunitas kami pada umumnya,” kata Mark Zuckerburg.

Kemudian, bagi pengguna Instagram dan Facebook yang ingin mendaftarkan ke akun Meta Verified akan melalui serangkaian proses pemeriksaan.

Selain tanda centang biru, pengguna Meta Verified akan mendapatkan beberapa keunggulan di Instagram dan Facebook seperti, pencarian, komentar, dan rekomendasi.

Keunggulan lainnya adalah stiker eksklusif yang dapat digunakan pelanggan di Instagram Stories dan Facebook Reels.

Agar memenuhi syarat untuk Meta Verified, pemilik akun harus memenuhi persyaratan aktivitas minimum yaitu berusia minimal 18 tahun.

Baca juga: Cara Cek Postingan Instagram yang Pertama Kali Di-like untuk iOS dan Android

Sementara itu, pengumuman akan diluncurkannya fitur centang biru berbayar atau Meta Verified di Instagram dan Facebook muncul setelah Elon Musk menciptakan sistem verifikasi berbayar yang dikenal sebagai Twitter Blue.

Twitter juga mengumumkan, pengguna yang tidak berlangganan Twitter Blue harus segera berhenti menggunakan pesan teks sebagai metode autentikasi dua faktor untuk mengamankan akun mereka.

Mengutip dari Techrunch, Twitter Blue, untuk menawarkan berbagai fitur tambahan termasuk tanda centang biru.

Namun, menurut The Information, hanya sekitar 180.000 akun yang mendaftar ke Twitter Blue pada pertengahan Januari 2023.

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini