TRIBUNNEWS.COM – Tarif langganan game online PlayStation Plus disejumlah negara resmi mengalami penyesuaian harga sejak Rabu (6/9/2023).
Adapun perubahan tarif ini akan berlaku untuk semua paket langganan mulai dari PS Plus Essential, PS Plus Extra, serta PS Plus Premium.
Bagi pengguna baru kenaikan tarif akan berlaku sejak 6 September 2023.
Sementara bagi pelanggan lama perubahan tarif akan diberlakukan mulai 6 November 2023.
Dengan adanya penyesuaian harga, kini biaya berlangganan PlayStation naik sedikit lebih mahal dari biasanya.
Sebagai contoh biaya berlangganan 12 bulan untuk paket termurah (Essential) meningkat dari awalnya 59.99 dollar AS atau Rp 913.758, kini naik menjadi 79.99 dollar AS atau Rp 1,2 juta.
Tak hanya itu, harga langganan 12 bulan untuk paket Extra juga ikut naik menjadi 134.99 dollar AS atau sekitar Rp 2 juta.
Lebih mahal Rp 500.000 ketimbang harga aslinya yang di patok dikisaran 99.99 dolar AS atau sekitar Rp 1,5 juta.
Sementara PS Plus Premium ditawarkan seharga 160 dollar AS atau Rp2,4 juta, meningkat dari 120 dollar AS atau Rp1,8 juta.
Dalam keterangan tertulisnya, Sony pengembang game PlayStation menjelaskan bahwa kenaikan harga permanen dilakukan untuk menghadirkan game berkualitas tinggi ke layanan PS Plus.
Guna memanjakan para pelanggan, Sony juga turut memberikan sejumlah bonus game gratis dalam katalog PS4 dan PS5, serta layanan game Ubisoft Plus Classics.
Rincian Harga Langganan Game PlayStation Plus
Harga PS Plus Essential (12 bulan)
- Dari 59.99 dollar AS (Rp 913.749) menjadi 79.99 dollar AS (Rp 1,2 juta),