Laporan Wartawan Tribunnews.com Anita Kusuma Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Kaum muda yang cerdas pasti memikirkan investasi agar tak terjebak dalam situasi keuangan yang sulit akibat yang membengkak karena gaya hidup..
Mengatur keuangan dengan baik bisa dilakukan dengan melakukan investasi.
Nah, karena dekat dengan teknologi kaum muda pun diajak memikirkan inovasi saat memikirkan investasi tepat.
Hunian salah satu yang biasa disasar sebagai bentuk investasi.
PLN Icon Plus mengajak masyarakat, khususnya kaum muda untuk berinvestasi pada hunian pintar.
Ajakan ini mengemuka di Pesta Rumah Komersial dan Subsidi yang digelar Perum Perumnas di Margo City Mall, Depok.
Baca juga: Cara Mudah Bikin Rumah Pintar dengan 5 Perangkat Ini
Berinvestasi melalui hunian pintar, masyarakat tidak hanya berinvestasi secara finansial, tetapi juga berinvestasi dalam gaya hidup yang lebih cerdas, berkelanjutan, dan nyaman sehingga membuat kehidupan lebih baik di masa depan.
VP Pemasaran PLN Icon Plus Wahyu Haris Kusuma Atmaja hadir sebagai salah seorang pembicara dalam sesi talkshow di acara tersebut.
Juga hadir VP Project Director Perumnas Samesta Mahata Margonda Ahmad Baihaqi, di hari pertama.
Di hari kedua, hadir Direktur Pemasaran Perum Perumnas Imelda Alini Pohan yang mengangkat tema “Investasi Cerdas Berkualitas Hanya di ToD Perumnas! Ayo di Gas” dan Influencer & Property Investor Anthony Sudarsono yang membahas tentang tips menjelajahi dunia investasi yang cerdas dan berkualitas.
VP Pemasaran PLN Icon Plus Wahyu Haris menjelaskan bahwa hal utama dalam smart living adalah penggunaan teknologi dengan fungsi otomasi, mudah digunakan, dan efektif dari segi biaya operasional.
Namun, smart living juga tidak hanya bicara tentang pemanfaatan teknologi, tetapi juga menyiratkan pemahaman mendalam tentang cara manusia berinteraksi dengan lingkungan, mengelola sumber daya, dan meningkatkan kualitas hidup.
“Hari ini, saya ingin berbicara tentang sesuatu yang tidak hanya mengubah cara hidup kita, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap cara kita berinvestasi melalui hunian pintar untuk para penghuni cerdas,” papar Wahyu Haris.
Untuk itu, lanjut Wahyu Haris, PLN Icon Plus bekerja sama dengan Mahata Margonda menghadirkan solusi hidup cerdas dalam produk rumah pintar dengan kendali jarak jauh melalui aplikasi SmartHome Plus.
Kemudian jika kita berbicara tentang siapa itu penghuni pintar, sudah pasti yaitu kaum Milenial dan Gen Z yang sangat melek teknologi dan investasi sehingga pasti akan memilih produk-produk yang paling memudahkan dan menguntungkan bagi mereka di masa yang akan datang.
PLN Icon Plus sendiri sangat paham akan kebutuhan tersebut, oleh karena itu produk-produk Smart Home yang kita tawarkan dapat dioperasikan melalui aplikasi SmartHome Plus.
Pada aplikasi tersebut, kita juga terhubung dengan sistem keamanan yang dapat memantau keadaan rumah kita dari jarak jauh melalui kamera, dan alarm pintar yang melalui penggunaanya dapat memberikan perlindungan ekstra, sehingga dapat memberikan ketenangan pikiran kepada para penghuni, dan tidak hanya meng-efiesieni tagihan utilitas kita, tetapi juga memberikan kontribusi terhadap pelestarian lingkungan.