Dengan integrasi GPU jenis ARM Mali-G52 MC2, perangkat ini diklaim memberikan pengalaman anti lemot.
Tablet Lenovo Tab K11 dilengkapi dengan kamera depan 8 MP dan kamera belakang 8 MP.
Perangkat ini dapat terkoneksi dengan jaringan 4G LTE.
Tablet Lenovo Tab K11 juga dibekali dengan baterai berdaya 7.040 mAh (Typ).
Sementara itu, Lenovo Tab K11 dilengkapi dengan 1 lubang USB untuk transfer file dan pengisian daya baterai dan 1 headphone/microphone combo jack.
Setidaknya ada empat speakers yang mengoptimalkan Dolby Atmos.
Memori Lenovo Tab K11 berkapasitas 8GB + 128 GB, yang dapat diperluas dengan menambahkan memori eksternal microSD hingga 1TB.
Fitur lainnya yang ditawarkan di antaranya sendor akselerometer, sensor cahaya, dan sensor lainnya.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel lain terkait Lenovo Tab K11