News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wisata Kaltim

Bermasalah Dengan Kejantanan? Coba Santap Sate dan Rica-rica Buaya Khas Samarinda Ini

Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sate dan rica-rica buaya serta kopi tangkur siap santap (kiri). Penjual sedang membakar sate buaya di Kedai Home Kuliner Crocodile di Samarinda (Tribun Kaltim/ Budhi Hartono)

Laporan Reporter Tribun Kaltim, Budhi Hartono

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Mau coba menyantap kuliner ekstrem, daging buaya yang disate maupun dimasak rica-rica?

Anda bisa mencoba ke Kedai Home Kuliner Crocodille di Samarinda.

Rasanya empuk dan gurih layaknya sate pada umumnya.


Sate daging buaya di kedai Home Kuliner Crocodille di Samarinda (Tribun Kaltim/ Budhi Hartono)

Adalah Husodo Kohar, pemilik kuliner khusus binatang reptil. Sudah enam tahun ia membuka usaha kuliner daging buaya, cukup dikenal di Samarinda.

Hampir setiap hari, Kohar menyiapkan 200 tusuk untuk sate buaya.

Sedangkan untuk jenis rica-rica buaya, setiap hari menyiapkan 2 panci (8 kilo untuk 24 porsi) daging buaya.

Sebelum disate, daging buaya direndam dalam racikan sendiri dengan bumbu (dirahasiakan) untuk menghilangkan bau amisnya selama 5-10 menit.

Setelah direndam, daging dipanggang di atas pembakaran sate.

Setelah dibakar lalu taburi bumbu kacang atau bumbu kecap.

Bumbu kacang dan kecap diberi toping irisan bawang merah, tomat, cabe rawit dan jeruk nipis.

Rasanya empuk dan gurih.

Menu lainnya, kata Kohar, adalah rica-rica bumbu Manado.


Daging buaya sedang dipersiapkan untuk disate di Kedai Home Kuliner Crocodile, Samarinda (Tribun Kaltim/ Budhi Hartono)
Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini