News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tahun Baru 2016

Lihatlah Pesona Dago Pakar di Bandung, Pantas Saja Orang Jakarta Tahun Baru Ngumpul di Sini

Penulis: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ratusan wisatawan membanjiri kawasan Dago Pakar di Bandung Utara, menikmati pesona keindahan alam sekitar berselimut kabut putih sembari menghabiskan liburan akhir tahun 2015.

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Lihatlah pesona keindahan kawasan Dago Pakar di Bandung Utara, maka Anda akan memaklumi mengapa orang-orang Jakarta ramai-ramai berkumpul dan berlibur di lokasi ini pada detik-detik pergantian tahun.

"Luar biasa, amazing banget suasananya di sini. Sejuk, adem, pemandangannya indah," curhat Rouli Sijabat, Manager Public Relation of PT Toyota Astra Motor, saat menceritakan liburan tahun barunya di Dago Pakar, Bandung, Kamis (31/12/2015).

Hari itu, wisatawan domestik memang membeludak ke kawasan itu, sekadar menikmati pemandangan alam yang menghadirkan kesunyian.


Rouli Sijabat bersama keluarganya di pintu masuk Tebing Keraton di kawasan wisata Dago Pakar, Bandung Utara.

Hamparan perbukitan hijau dihiasi selimut kabut tipis mengobati perjalanan menantang.

Tapi untuk sampai ke tempat ini memang butuh perjuangan

"Tempat parkirnya saja sejauh 2.5 KM. Jalan kaki, pegel juga nih kaki," cerita Rouli.

Ada juga pesona Tebing Keraton, salah satu dari banyak destinasi wisata di area Tahura (Taman Hutan Rakyat) Juanda atau lebih dikenal sbg Dago pakar

Obyek wisata lain di sekitar Dago Pakar adalah Goa Jepang, Goa Belanda, Curug Dago, museum dan outbond.

Hanya bermodal tiket masuk per orang 10.000 rupiah, parkir mobil 10.000 sudah bisa menikmati berbagai fasilitas yang tersedia di Tahura. (Agung BS/ abstribun@gmail.com )

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini