Selain ayam bakar, pengunjung bisa memilih hidangan Indonesia favorit lainnya, yaitu nasi goreng Bali.
Tidak seperti nasi goreng yang berwarna merah atau cenderung cokelat, nasi goreng Bali di Transit Restaurant memiliki warna putih pucat.
“Nasi goreng Bali ini tidak ada bumbu yang khusus, hanya pakai garam dan merica. Tetapi rasanya seperti nasi goreng kampung. Ada rasa-rasa asin yang didapat karena pakai teri medan yang dicampur bersama ayam,” tambahnya.
Pengunjung yang datang ke Transit Restaurant juga diberikan fasilitas berupa akses untuk berenang di outdoor swimming pool.
Tidak ada minimum spending agar bisa berenang di tempat ini.
Pengunjung yang sudah memesan makanan atau minuman apapun, bisa langsung mendapatkan akses ke kolam renang.
Jika ingin menyewa handuk, hanya perlu biaya tambahan sebesar Rp 10 ribu. (*)