News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kuliner

Lezatnya Lobster Bakar dan Kerang Hijau Sambalado, Menu Andalan di Kerang Kiloan Bang Jono

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menu seafood di resto cafe Kerang Kiloan Bang Jono.

TRIBUNNEWS.COM, BANYUWANGI - Mengusung konsep kafe, Kerang Kiloan Bang Jono bisa dijadikan tempat nongkrong dan makan bersama sahabat atau keluarga saat berkunjung di Kabupaten Banyuwangi.

Ada banyak pilihan seafood dengan harga yang terjangkau dan rasa yang enak serta tempat yang cocok untuk bersantai.

Menu yang direkomendasi adalah lobster bakar, kerang hijau sambalado, serta yang tidak boleh ketinggalan yaitu kepiting saus Using.

Bahan laut yang digunakan terasa segar. Sedangkan bumbu yang dipakai membuat rasa "laut" semakin kuat. Gurih dan nikmat.

"Semua bahannya berasal dari hasil laut di Banyuwangi mulai dari lobster, kepiting, kerang, dan udang," jelas Fikhi Nizar (22), pemilik Kerang Kiloan Bang Jono kepada Kompas.com Selasa (22/3/2016).

Ia mengaku sengaja membuat konsep berbeda di Banyuwangi dengan membuat kedai yang bisa untuk tempat nongkrong anak muda tetapi menjual makananan berat yang mengenyangkan tetapi tetap dengan harga terjangkau.

"Selama ini kalau namanya kafe yang disediakan kan hanya makanan ringan. Terus kalau ngomong restoran seafood pasti harganya selangit. Di sini beda," jelasnya.


Ira Rachmawati / Kompas.com / Banyuwangi
Resto cafe Kerang Kiloan Bang Jono pas untuk dijadikan nonkrong dan makan bersama dengan keluarga.

Ia mencontohkan harga kerang segar yang dimasak kisaran Rp 35.000 sampai Rp 45.000 per kilogram dan bisa dimakan untuk dua atau tiga orang sekaligus.

Termasuk juga lobster dan kepiting yang bisa dimakan bersama-sama.

"Paling mahal di sini Rp 150.000," jelasnya.

Ide itu muncul ketika dia masih menjadi mahasiswa dan kesulitan mencari tempat makan seafood yang harganya sesuai dengan kantong anak muda.

"Apalagi potensi hasil laut Banyuwangi sangat luar biasa dan saya ambil kesempatan ini," jelas pemuda asli Banyuwangi lulusan Universitas Indonesia.

Selain itu, ia juga ingin menginspirasi anak muda agar berani untuk berbisnis dengan perhitungan yang matang.

Ia mencontohkan untuk usaha kuliner Kerang Bang Jono, ia menyewa area parkir dan merubah kontainer sebagai tempat jualan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini