Menurut cerita yang beredar, hantu cewek itu suka berjalan sambil berteriak-teriak, bahkan jeritannya sangat keras sehingga sangat mengganggu bagi mereka yang mendengarnya.
Menurut beberapa saksi mata, hantu itu mengenakan semacam pakaian menari sambil mencengkram dadanya yang berlumuran darah.
Hantu cewek itu suka duduk di stasiun dengan tatapan yang tajam serta penampilan yang mengerikan.
3. Stasiun Waterfront, Kanada
Sejak dibangun pada tahun 1915, Stasiun Waterfront yang berlokasi di Gastown, merupakan stasiun yang sangat ramai dikunjungi banyak orang.
Di balik keramaiannya ternyata stasiun tersebut juga terkenal sangat angker.
Suatu ketika, seorang penjaga yang sedang berkeliling pada malam hari untuk patroli melihat seorang cewek berpakaian tahun 1920-an sedang menari diiringi musik dari era yang sama.
Saat penjaga itu mendekati cewek tersebut, ia menghilang dan musiknya pun ikut berhenti.
4. Stasiun Glen Eden, Selandia Baru
Stasiun yang terletak di Auckland Barat, Selandia Baru ini merupakan salah satu stasiun paling berhantu.
Pada tahun 2001, salah seorang pekerja kafe di stasiun itu mengaku pernah mendapat kunjungan dari salah seorang yang sudah lama meninggal dunia, yaitu Alex McFarlane.
Ia merupakan seorang petugas kereta api yang tewas pada 11 Januari 1924.