News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Libur Panjang, Penginapan di Banten Habis Dipenuhi Wisatawan

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

TRIBUNNEWS.COM - Kamar-kamar penginapan di berbagai destinasi wisata unggulan di Banten sudah habis dipesan untuk libur panjang akhir pekan ini.

Libur panjang terjadi karena peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW jatuh pada Senin mendatang.

Hardomo, General Manager My Pisita Anyer Resort di kawasan wisata Anyer, Kabupaten Serang, Sabtu (10/12/2016), mengatakan, di tempatnya, terdapat 60 vila.

“Semua vila sudah dipesan untuk libur panjang akhir pekan ini. Para tamu mulai datang (Jumat) kemarin,” katanya.

Menurut Hardomo, mereka akan pulang Senin siang mendatang. Setelah itu, tingkat hunian My Pisita Anyer Resort diperkirakan kembali normal atau sekitar 20 persen.

Tidak ada kenaikan tarif menginap di My Pisita Anyer Resort selama libur panjang akhir pekan ini.

“Tarif itu sama seperti biasanya, yakni mulai Rp 650.000 per hari untuk vila dengan satu kamar tidur hingga Rp 3,2 juta per hari untuk vila dengan tiga kamar tidur,” katanya.

General Manager Tanjung Lesung Beach Hotel and Villa, W Widiasmanto di Kabupaten Pandeglang, mengatakan, di tempatnya terdapat 27 vila dan 54cottage.

“Semua sudah dipesan untuk libur panjang akhir pekan ini. Tarif tidak berbeda dibandingkan akhir pekan biasa,” katanya.

Tarif itu mulai Rp 2 juta per hari untuk vila dengan satu kamar. Sementara, tarif mulai Rp 1,7 juta per hari berlaku untuk cottage dengan satu kamar.

Vila memiliki ruang tidur, kamar mandi, kolam renang, dapur, dan kulkas. Adapun cottageberupa bangunan dengan ruang tidur dan kamar mandi.

“Sekitar 80 persen tamu datang dari Jakarta. Senin siang mendatang, vila dancottage kosong baru tersedia,” ujar Widiasmanto.

Pemilik homestay Chlara dan Queen, Endan Hudri di Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, mengatakan, semua kamar di dua penginapannya sudah habis dipesan untuk libur panjang akhir pekan ini.

Di Chlara terdapat sembilan kamar dan di Queen terdapat empat kamar.

Menurut General Manager Aston Anyer Beach Hotel Doddy Fathurahman, semua kamar di tempatnya yang berjumlah 101 unit sudah dipesan untuk libur panjang akhir pekan ini. Tarif menginap di hotel itu mulai Rp 1,2 juta per hari untuk kamar tipe superior.

Tarif tersebut naik sedikit dibandingkan biasanya atau mulai Rp 1 juta per hari. Doddy mengatakan, pihaknya menyajikan makanan khas hari raya Islam.

“Ada opor ayam dan ketupat pada libur panjang akhir pekan ini. Kalau dekorasi, sudah dipasang tetapi konsepnya Tahun Baru,” katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini