News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perlukah Memberi "Tips" kepada Petugas Housekeeping Hotel?

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

TRIBUNNEWS.COM - Memberi tip atau uang tanda jasa kepada petugas housekeeping di hotel kadang menimbulkan pertanyaan.

Tak seperti petugas bell boy, petugas housekeeping jarang bertatap muka langsung dengan tamu.

Akhirnya tamu kebingungan apakah perlu memberi tips pada petugas housekeeping atau tidak.  

"Memang jarang tamu di kamar. Ketika petugas housekeeping ada, tamu biasanya sudah keluar kamar, biasanya kerja," kata Executive Housekeeper Hotel Santika Premiere Bintaro, Faroek Fuady saat diwawancara KompasTravel, Rabu (18/1/2017).

Belum banyak yang tahu, meski bekerja saat tamu sedang tak ada di tempat. Petugas houskeeping sebenarnya memiliki jam kerja yang padat dan menguras tenaga.

"Di sini (Hotel Santika Premiere Bintaro) housekeeping bekerja dengan sistem shift, enam hari seminggu. Satu shift delapan jam kerja dengan waktu istirahat satu jam. Pekerjaan housekeeping itu sangat menguras fisik," kata Faroek.

Ia mengatakan housekeeping bekerja dengan strategi yakni membersihkan kamar sebanyak-banyaknya sebelum waktu istirahat.

"Karena orang-orang beranggapan pagi sudah dibersihkan. Kami mengutamakan membersihkan kamar yang sudah dihuni sebelumnya," ungkap Faroek.

Ia mengatakan dulu dapat membersihkan sembilan sampai sepuluh kamar sebelum waktu istirahat.

Saat mendapati kamar yang kotor, menurut Faroek mempengaruhi semangat kerja para petugas housekeeping. "Semangat jadi agak nge-down," kata Faroek.

Sedangkan kamar yang 'walk out' alias tamu tak bermalam di kamarnya dianggap petugas housekeeping sebagai bonus dan hal yang menggembirakan dari pekerjaannya. 

Rata-rata petugas houskeeping membutuhkan waktu 25-30 menit untuk membersihkan kamar tamu.

Ketika membersihkan kamar dengan kondisi kamar yang cukup kotor, mereka memerlukan waktu 45 menit sampai satu jam.

Memberi tip kepada petugas housekeeping adalah hak tiap tamu.

Namun alangkah lebih baik mempermudah kerja seorang petugas housekeeping dengan menjaga kebersihan kamar hotel saat menginap.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini