News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tirta Empul Bali Destinasi yang Pernah Dikunjungi Barack Obama

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tirta Empul Bali Destinasi yang Pernah Dikunjungi Barack Obama

TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR – Bali rupanya tak hanya heboh dengan kedatangan Executive Director UNWTO (World Tourism Organization) Shanzhong Zhu.

Tidak juga ramai dengan Wonderful Noon di Tanjung Benoa. Famtrip media dan TA/TO Sabah-Serawak, 25-29 Maret 2018, juga ikut ramai jadi perbincangan netizen dunia maya lantaran semua aktivitasnya banyak diunggah ke dunia maya.

“Tirta Empul salah satunya. Rombongan Famtrip Media dan TA/TO Sabah –Sarawak banyak yang foto sampai nge-vlog,” tutur Deputi Pemasaran I Kementerian Pariwisata, I Gde Pitana, didampingi Kepala Bidang Pemasaran Area III Sapto Haryono, Kamis (29/3).

Rombongan Famtrip Malaysia yang satu ini memang sangat gaul. Dari mulai jurnalis sampai Travel Agent dan Tour Operator sangat digital minded. Gayanya tak beda jauh dengan Presiden Jokowi yang juga hobi nge-vlog.

Momentum famtrip itu diabadikan ke storrage kamera dan gadget masing-masing. Dari mulai Nista Mandala atau Jaba Sisi (bagian pura terluar), Madya Mandala atau Jaba Tengah (bagian tengah kompleks pura), dan Utama Mandala atau Jeroan (bagian utama pura), semua dieksplore habis.

Alhasil, Tirta Empul makin ngehits. Banyak yang dibuat penasaran dengan destinasi yang pernah dikunjungi Barack Obama dan Pangeran Fahad dari Arab Saudi itu.

Di Jaba Sisi, rombongan langsung disambut gapura besar bergaya arsitektur tradisional Bali. Di halaman tengah pura, terdapat sebuah paviliun besar untuk berteduh. Semua bisa beristirahat dan berfoto, atau menikmati manis dan segarnya buah pisang yang banyak dijual oleh pedagang-pedagang yang berkeliling.

Jaba Tengah ceritanya lain lagi. Di sini rombongan dibuat puas dengan keberadaan dua kolam besar berbentuk persegi panjang yang biasa digunakan masyarakat yang menganut Hindu untuk menyucikan diri. Air yang mengisi kolam ini bersumber dari mata air alami dan dipercaya memiliki kekuatan magis.

“Kalau mau mandi pun bisa. Tapi, untuk masuk ke kolam harus mengenakan sarung khusus yang bisa disewa dari pusat penyewaan di Jaba Sisi,” urai Pitana.

Eksplorasi ke Jeroan juga tak kalah seru. Di sini, setiap tamu bisa beristirahat sejenak atau berfoto. Ada kolam besar yang dibatasi oleh tembok batu yang siap menyambut setiap tamu. Kolam ini menampung air yang nantinya dialirkan ke pancuran-pancuran di kolam penyucian, serta dipenuhi dengan alga hijau dan ikan-ikan berukuran besar.

Dan di bagian belakang kolam, terdapat bangunan utama pura yang digunakan oleh para penganut Hindu untuk beribadah.

“Momen yang luar biasa. Saya akan rekomendasikan warga Malaysia untuk berwisata ke Tirta Empul,” papar Wong Kai Leong, Director Borneo Land Adventures Sdn. Bhd.

Dia mengaku terkesan dengan aktivitas wisatawan yang tengah melakoni ritual mandi air suci di Pura Tirtha Empul. Bagi dia, budaya Bali sangat terasa.

“Dan ternyata pura dengan arsitektur yang indah ini masuk dalam daftar pengusulan Situs Warisan Dunia UNESCO sejak 1995. Tidak heran tokoh dunia sekelas Barack Obama dan Pangeran Fahad dari Kerajaan Arab Saudi mau berwisata ke Tirta Empul,” tambahnya.

Menteri Pariwisata, Arief Yahya berterima kasih pada aktivitas famtrip dari Sabah – Sarawak tadi. Beragam testimoni yang dilengkapi dengan ilustrasi foto dan video keren tadi diyakini akan membuat nama Pura Tirtha Empul di Bali bakal makin ngehits lagi. "Terima kasih atas testimoni dan postingan positif di media sosial. Ini akan membuat Pura Tirtha Empul Bali makin mendunia!" sebut menteri asal Banyuwangi itu.

Mantan Dirut Telkom itu menyebut, eksplorasi destinasi wisata Bali tidak akan ada habisnya. Itulah yang membuat Pulau Dewata senantiasa hidup sustainable. Termasuk budaya dan keindahan alam di Pura Tirta Empul. "Budayanya unik, culturenya sangat oke, alamnya pun super keren. Momentumnya pas. Silakan eksplor Gianyar Bali. Welcome to Wonderful Indonesia!" kata Arief Yahya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini