Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) phase II akan kembali digelar di 31 kota di Indonesia yang dilakukan secara bertahap mulai 28 September hingga 21 Oktober 2018.
Baca: Rencana Buka Restoran, Nikita Mirzani Belajar dari Owner Bakmitopia
Kali ini, Garuda Indonesia menggandeng Bank Mandiri dalam penyelenggaraan sehingga keuntungan berlebih akan didapatkan nasabah Mandiri.
Direktur Retail Bank Mandiri, Donsuwan Simatupang menyebutkan promosi yang bisa didapatkan misalnya cash back Rp 1 juta bagi pelanggan kartu kredit baru Mandiri dan Rp 2 juta bagi pelanggan lama, dan ada juga cicilan 0 persen selama satu tahun.
"Kalau nasabah baru dapat Rp 1 juta, nasabah lama dapat cashback Rp 2 juta. Selain itu cicilan 0 persen selama 12 bulan. Kalau nasabah memiliki fiesta poir tukar 1000 poin maka selama GATF didiskon 50 persen," kata Donsuwan saat konferensi pers GATF di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (27/9/2018).
Sementara itu selama GATF, Mandiri menargetkan akan mendapatkan transaksi hingga Rp 300 miliar dari 31 kota yang menggelar GATF.
"Tentu dengan serangkaian program-program tersebut, kita yakin akan mencapai transksi minimal sekitar Rp 300 miliar. Itu target GATF tahun ini," kata Donsuwan.
Sementara itu, Direktur Niaga Garuda Indonesia Pikri Ilham Kurniansyah menyebutkan Garuda menargetkan transaksi hingga Rp 448 miliar dan khusus untuk GATF Jakarta senilai Rp 218 miliar.
Sedangkan untuk pengunjung di GATF Jakarta ditargetkan mencapai 80 ribu orang atau meningkat 33,3 persen dibandingkan jumlah penduduk GATF phase II tahun 2017 yang sebesar 60 ribu.
"Khusus untuk di Jakarta, GATF yang diselenggarakan pada 5-7 Oktober 2018, target penjualannya sebesar Rp 218 miliar dengan target mendatangkan 80 ribu pengunjung," ujar Pikri Ilham.
Pihak Garuda pun berharap dengan adanya GATF semakin banyak masyarakat yang bepergian dan dapat memilih sendiri perjalanannya dan dengan biaya yang lebih murah.
"Target kita kali ini agak berbeda kita ingin benar-benar hadir ke masyarakat tadi. Itu targetnon kuantitatif kita," pungkas Pikri Ilham.