TRIBUNNEWS.COM - Banda Aceh, kota dengan seribu pesona ini menyimpan potensi pariwisata yang cukup menarik.
Kota berjuluk Serambi Mekkah ini menjadi pintu gerbang menuju Pulau Sumatera di bagian utara.
Sebagai kota yang terletak di ujung paling barat Indonesia, Banda Aceh memiliki komposisi geografis yang cukup menarik, apalagi jika membahas peninggalan sejarah dan budayanya yang memukau.
Pada libur panjang nanti, jangan ragu memilih Aceh sebagai destinasi wisata untuk Anda sekeluarga.
Sebagai referensi, berikut beberapa rekomendasi tempat wisata terbaru untuk melengkapi liburan Anda:
Taman Sari Gunongan
Layaknya Taj Mahal, Taman Sari Gunongan pun menjadi bukti cinta seorang raja kepada permaisurinya. Taman Sari Gunongan merupakan persembahan Sultan Iskandar Muda kepada Putri Kamaliah.
Tempat ini dulunya menjadi taman khusus Putri Kamaliah untuk menyepi dan melepas rindu pada tanah kelahirannya.
Bangunan Gunongan didominasi warna putih dan desain arsitektur khas Melayu. Bentuknya pun menyerupai perbukitan Negeri Pahang, tanah kelahiran Putri Kamaliah.
Di tempat ini, Anda akan merasakan atmosfer teduh yang kental. Oh ya, Taman Sari Gunongan pun punya banyak spot foto menarik, lho.
Taman Sari Gunongan berlokasi di Jalan Teuku Umar, Kelurahan Sukaramai, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh. Objek wisata budaya ini dibuka setiap hari mulai pukul 08.00-18.00 WIB.
Pantai Lhok Mee
Aceh punya deretan pantai cantik yang eksotis. Salah satu pantai terfavorit di Aceh adalah Pantai Lho Mee di Lamreh, Kabupaten Aceh Besar. Ciri khas pantai ini ada pada pohon geurumbang yang tumbuh dari dalam air.
Saat berkunjung ke Pantai Lhok Mee, jangan lupa mampir ke Bukit Soeharto yang lokasinya berada tepat di tepi pantai. Dinamakan Bukit Seoharto sebab pada masa lalu bukit ini pernah menjadi bagian dari program penghijauan oleh Presiden Soeharto.
Dari atas Bukit Soeharto, Anda akan disuguhi pemandangan Pantai Lhok Mee yang menakjubkan. Semilir angin dan birunya perairan akan membuat pikiran Anda lebih relaks. Tak ada salahnya menggelar tikar sembari menikmati perbekalan. Dijamin, suasananya bakal bikin Anda betah berlama-lama.
Ujung Kelindu
Masih di Lamreh, ada satu lagi objek wisata alam yang layak dikunjungi, namanya Ujung Kelindu.
Ujung Kelindu merupakan tebing yang letaknya berada di tepi laut.
Pesona air laut berwarna biru toska yang berpadu hijaunya pepohonan rindang mampu mewujudkan panorama bak lukisan yang memesona.
Ujung Kelindu kerap dikunjungi warga sekitar yang ingin berburu foto atau sekadar bersantai menikmati pemandangan sambil menunggu matahari terbenam.
Biarpun perjalanan menuju lokasi cukup menantang, rasa lelah Anda dijamin terbayar tuntas begitu sampai di Ujung Kelindu.
Itulah tiga tempat wisata terbaru yang dapat Anda kunjungi saat berlibur ke Banda Aceh. Selain yang disebutkan tadi, masih banyak daftar tempat wisata dengan daya tarik unik yang akan membuat liburan Anda semakin berkesan.
Agar rencana liburan lebih matang, segera cari informasi seputar tiket pesawat ke Aceh melalui internet. Cek harga, tanggal keberangkatan, serta maskapai yang menyediakan rute menuju Banda Aceh.
Tersedia tiket Garuda Indonesia tujuan Banda Aceh yang dapat Anda pilih untuk kebutuhan perjalanan wisata. Kunjungi situs web pemesanan tiket pesawat seperti Airy untuk mencari informasi lengkap seputar perjalanan wisata ke berbagai destinasi.
Proses booking tiket pesawat di Airy dijamin lebih mudah dan cepat. Keamanannya pun terjamin berkat sistem yang mampu melindungi pengguna dari potensi penipuan.
Layanan konsumen 24 jam juga hadir demi membantu kebutuhan perjalanan Anda. Jika ingin melakukan reschedule ataupun refund, jangan ragu menghubungi layanan konsumen. Seluruh prosesnya dapat diatasi dengan cepat dan prosedur yang mudah.
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, rancang kegiatan liburan Anda di Aceh sekarang juga!