TRIBUNNEWS.COM - Liburan ke Macau, tentunya banyak sekali destinasi dan atraksi yang bisa dinikmati para wisatawan.
Dari sekian destinasi dan atraksi yang ditawarkan, salah satu yang wajib dicoba yakni uji adrenalin di Macau Tower.
Menjadi ikon kota Macau, Macau Tower juga merupakan salah sartu bangunan tertinggi di dunia.
Di Macau Tower yang memiliki ketinggian 338 meter, wisatawan dapat melakukan berbagai kegiatan yang dapat memacu adrenalin dan penuh tantangan.
Dirangkum Tribunnews dari Jelajahmacao, setidaknya ada 4 aktraksi memacu adrenalin yang bisa wisatawan lakukan di Macau Tower.
Bungy Jump
Bungy Jump merupakan salah satu atraksi di yang bisa dicoba oleh wisatawan ketika berkunjung ke Macau Tower.
Yang menjadi spesial, Bungy Jump di Macau Tower tercatat di World Guiness Book of Record sebagai tempat Bungy Jump tertinggi di dunia.
Pada atraksi ini, wisatawan akan melompat dari ketinggian sampai ratusan meter dengan kondisi kaki diikat dengan sebuah tali khusus.
Bungy Jump di Macau Towes, wisatawan akan melompat dengan ketinggian kurang lebih sekitar 233 meter.
Wisatawan tak perlu ragu, Bungy Jump di Macau Tower dikelola oleh A.J. Hacket yang dikenal sebagai pelopor Bungy Jump di dunia.
Jadi, keamanan ataupun keselamatan wisatawan sudah sudah dapat dipastikan terjamin untuk melakukan Bungy Jump.
Bagi wisatawan yang hendak mencoba Bungy Jump di Macau Tower, harus memenuhi prosedur keselamatan yakni memiliki berat badan minimal 40 KG dan maksimal 125 KG.
Sky Jump
Selain Bungy Jump, salah satu atraksi yang menjadi favorit wisatan di Macau Tower yakni Sky Jump.
Wisatawan akan mendapatkan pengalaman melompat perlahan dari atas Macau Tower hingga ke tanah hanya dalam hitungan detik.
Durasi wisatawan terjun dari atas Macau Tower hingga ujung tali rata-rata hanya 17 detik.
Meski ekstrem dan menantang adrenalin, wisatawan dapat dipastikan akan diberikan alat-alat keselamatan bahkan didampingi oleh kru saat melompat.
Jika melompat dari ketinggian terlalu ekstrem, wisatawan dapat mencoba atraksi Tower Climb di Macau Tower.
Pada atraksi ini, wisatawan akan memanjat Macau Tower hingga titik paling tertinggi.
Wisatawan akan diajak untuk memanjat Macau Tower dari titik awal di tangga yang telah disediakan hingga ketinggian 383 meter.
Sama halnya dengan atraksi ekstrem lainya di Macau Tower, pada atraksi Tower Climb dapat dipastikan wisatawan memakai alat berstandar dan didampingi kru profesional.
Meski sempat ditutup karena adanya proses renovasi, kini atraksi Tower Climb di Macau Tower sudah dibuka kembali.
Sky Walk
Sky Walk bisa disebut sebagai salah satu atraksi yang paling digandrungi wisatawan di Macau Tower.
Bagaimana tidak, pada atraksi ini wisatawan akan mendapatkan bonus yakni dapat memiliki foto terbaik di Macau Tower.
Wisatawan mendapat akses untuk berada di puncak Macau Tower dalam durasi waktu tertentu.
Selama di puncak Macau Tower, wisatawan bisa berjalan-jalan, duduk santai di ketinggian, hingga berswafoto.
Di puncak Macau Tower, wisatawan juga memiliki kesempatan untuk melihat dengan jelas bagaimana memukaunya pemandangan kota Macau dari ketinggian.
*Sebelum melakukan aktifitas-aktifitas ekstrim di Macao Tower, kami merekomendasikan untuk melakukan beberapa hal kecil namun penting. Seperti menginformasikan terkait masalah kesehatan kepada para staff pengelola wisata ekstrim, gunakan pakaian yang nyaman, melepas semua aksesoris yang digunakan dan mengontrol rasa takut.(*)