TRIBUNNEWS.COM - Kamu yang bingung menentukan warna baju untuk foto paspor tak perlu bingung.
Kantor Imigrasi Indonesia sudah memberikan bocoran untuk para pemohon paspor soal pilihan warna baju yang bisa digunakan.
Sesi foto paspor ini sangat penting, karena nantinya foto akan digunakan sebagai bukti identitas pemilik paspor yang sesungguhnya.
Oleh karena itu sebaiknya memilih warna baju yang terbaik untuk foto paspor.
Nah, sesi foto paspor bisa dilakukan di Kantor Imigrasi terdekat (tempat pengajuan permohonan papsor).
Baca juga: Paspor Singapura Paling Sakti di Dunia Kalahkan Jepang, Bagaimana dengan Indonesia?
Sesi foto paspor akan dilakukan setelah petugas Kantor Imigrasi selesai dalam proses wawancara dan pengecekan kelengkapan dokumen pengajuan.
Setelah itu barulah kamu akan diarahkan untuk menjalani sesi foto.
Foto paspor ini digunakan untuk halaman biodata paspor pemohon.
Ya, memang paspor-paspor dari seluruh negara di dunia dilengkapi dengan foto diri sebagai bukti kepemilikan.
Tak terkecuali paspor Indonesia, kamu juga akan melakukan sesi foto untuk titempel di halaman paspor.
Baca juga: Turis Australia Didenda Rp 15 Juta Gegara Paspor Kotor, Kini Nyesel Liburan ke Bali
Berbicara soal foto paspor, agar hasil foto tampak optimal dan meyakinkan dengan wajah aslinya, ada saran khusus dari Kantor Imigrasi Indonesia.
Melansir dari website resmi Kantor Imigrasi Indonesia, pemohon yang ingin datang ke Kantor Imigrasi untuk melakukan pengajuan paspor sekaligus sesi foto harus memakai pakaian rapi.
Disarankan, dalam melakukan sesi foto paspor lebih baik pemohon menggunakan pakaian rapi berkerah seperti kemeja.
Namun untuk anak-anak bisa menggunakan kaos yang nyaman.
Apabila pemohon paspor Indonesia memakai hijab, maka bisa memakai pakaian seperti blouse atau atasan bahan berwarna serasi dengan hijabnya.
Sebagai catatan, setiap Kantor Imigrasi Indonesia menyediakan tempat khusus untuk sesi foto, di mana backgroundnya berwarna putih.
Oleh sebab itu pemohon diharapkan tidak memakai pakaian berwarna putih atau senada dengan background di Kantor Imigrasi.
Adapun warna-warna yang bisa dipilih untuk melakukan sesi foto paspor, mulai dari merah, biru, navy, ungu, pink, dan lain sebagainya (kecuali putih).
Baca juga: Cara Membuat Paspor Anak untuk Traveling ke Luar Negeri saat Libur Sekolah
Syarat Foto Paspor
Setelah mengetahui warna baju yang baik digunakan untuk foto paspor, kamu juga harus tahu syarat apa saja yang perlu diperhatikan selama sesi foto.
Kantor Imigrasi Indonesia merilis syarat foto paspor sebelum kamu mengajukan permohonan paspor.
1. Kerapian Rambut
Adapun syarat foto paspor pertama yaitu soal kerapian rambut.
Setiap pemohon yang tidak memakai hijab, dianjurkan untuk merapikan rambutnya.
Rambut tidak boleh menutupi mata dan telinga, agar bisa sangat jelas seluruh bagian wajah selama difoto.
Rambut yang panjang dapat disingkap ke belakang telinga dan bahu.
Selain itu, dahi dan mata juga tidak terhalangi oleh rambut.
2. Pilih Warna Baju
Disarankan bagi pemohon paspor untuk tidak memakai baju warna putih.
Hal tersebut lantaran background foto berwarna putih, jadi sebaiknya pilih warna lain.
Oleh karena itu, warna putih tidak disarankan agar seluruh bagian yang masuk dalam frame foto dari kepala hingga bahu dapat terlihat dengan jelas.
Baca juga: Foto Paspor Nana Mirdad Viral di Twitter, Nampak Cantik dan Bikin Salfok
3. Jangan Pakai Kacamata
Selama sesi foto paspor, kamu akan diminta untuk tidak memakai kacamata.
Buat kamu yang memaki softlens pun juga akan diminta untuk melepaskannya.
Foto paspor pemohon harus benar-benar memperlihatkan keaslian wajah secara keseluruhan, yang artinya tidak boleh memakai asesoris apapun di wajah.
4. Gunakan Riasan Tipis
Apabila ingin berias atau bermake-up saat foto paspor, boleh kok.
Tapi, kamu sebaiknya memakai riasan setipis mungkin.
Riasan yang terlalu tebal akan berpengaruh terhadap hasil foto, termasuk penggunaan sunscreen yang banyak akan membuat wajah seolah mengkilat.
Baca juga: Cara Daftar Bebas Visa Jepang Bagi Pemegang E-paspor Indonesia Secara Online
5. Selalu Tersenyum
Agar foto paspor terlihat bagus, ada baiknya kamu selalu tersenyum.
Senyumlah semanis mungkin agar hasil jepretannya bagus dan indah dipandang.
Selama foto paspor, pemohon diizinkan untuk senyum tanpa harus menunjukkan gigi.
(Tribunnews.com/nrlintaniar)
Kumpulan artikel paspor