News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.

Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tim Kesehatan TNI Mengobati 5.157 Orang di Pulau Terluar

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim Bantuan Sosial (Bansos) TNI Misi Pelayanan Kesehatan ke Pulau-Pulau Terluar wilayah Indonesia telah mengobati 5.157 pasien.

Ditulis oleh : Puspen TNI

TRIBUNNERS - Tim Bantuan Sosial (Bansos) TNI Misi Pelayanan Kesehatan ke Pulau-Pulau Terluar wilayah Indonesia telah mengobati 5.157 pasien.

Tim yang dipimpin oleh Kapuskes TNI Mayjen TNI dr Ben Yura Rimba diantar menggunakan Rumah Sakit Terapung TNI AL KRI dr Soeharso-990. 

Pasien yang telah menjalani pengobatan terdiri dari, 698 pasien di Pulau Lakor, 1.304 pasien di Pulau Moa, 1.343 pasien di Pulau Leti, 1.041 pasien di Pulau Kisar, 423 pasien di Pulau Wetar, dan 348 pasien di Pulau Liran.

Sementara itu, masih ada 1 orang pasien on board KRI Surabaya mengalami penyakit tumor tulang, dan akan di rujuk ke Rumah Sakit AL dr Ramelan, Surabaya.

Dalam Misi Pelayanan Kesehatan tersebut, TNI mengerahkan 345 Tenaga Medis dan ABK terdiri dari, 168 personel Tim Kesehatan dari TNI AD, AL dan AU, 2 dr Umum, 2 dr Gigi, 15 Dokter Spesialis, 2 Apoteker, serta 156 personel KRI dan Crew Helly.

Misi Pelayanan Kesehatan di Pulau Terluar Indonesia antara lain, Pulau Lakor, Pulau Moa, Pulau Leti, Pulau Kisar, Pulau Wetar dan Pulau Liran dengan menggunakan KRI dr Soeharso dengan Komandan Letkol (P) Ashari Alamsyah dalam waktu selama 6 (enam) hari.

Tim berangkat dari Pelabuhan Lantamal VII Kupang, Sabtu (6/2/2016).

Misi Kemanusiaan dalam Pelayanan Kesehatan di Pulau Terluar Indonesia tersebut, sebagai tindak lanjut perintah Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo beberapa waktu lalu, usai melakukan kunjungan ke beberapa Pulau Terluar di wilayah Indonesia bagian Timur.

Masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo atas kegiatan ini yang berjalan dengan baik.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini