Selain itu, Anang juga menyebutkan, momentum sukses AADC2 ini juga harus ditangkap dengan baik oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk mengkonkretkan pembangunan SMK Perfilman secara merata di wilayah Indonesia.
"Mimpi saya, sutradara yang sukses tidak hanya milik Riri Reza atau Mira Lesmana saja, tapi bisa juga muncul dari anak bangsa dari berbagai belahan Nusantara ini," tutur Anang.
Di bagian lainnya, Anang juga meminta pemerintah dan pemangku kebijakan agar segera merealisasikan sistem box office di Indonesia. Dengan sistem ini akan diketahui penyebaran film di daerah-daerah, berapa penontonnya serta tren genre film apa yang sedang booming di daerah-daerah.
"Sistem Box Office juga bisa mengatasi permasalahan yang akut di industri ini seperti soal transparansi di sektor pajak di industri film serta royalti para pemain film," kata Anang.
Terkait dengan sukses AADC2 yang dilaporkan telah ditonton 2 juta orang dalam waktu delapan hari, Anang pun mengaitkan dengan sistem Box Office yang hingga saat ini belum tersedia di induatri film Indonesia.
"Karcis penonton AADC2 siapa yang pegang? Film AADC2 paling banyak ditonton di daerah mana? Apakah angka penonton itu riil masuk pajak negara? Bagaimana cara menghitung delapan hari ditonton 2 juta penonton," ucap Anang.