News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Berita Khas Daerah

VIDEO: Gua Jepang Yang Terbengkalai di Tikala Manado

Editor: Bian Harnansa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Video Tribun Manado, Alexander Pattyranie

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Di Kota Manado tepatnya di Lingkungan II, Kelurahan Tikala Kumaraka, Kecamatan Wenang, ada gua yang unik namun sayangnya, sudah terbengkalai.

Menurut kakek usia 95 tahun yang tinggal di depan gua itu sejak 1952, ketika disambangi www.tribunmanado.co.id, Jumat (12/6/2015), gua ini merupakan gua Jepang.

"Tinggal di sini saya tahun 1952, ketika saya datang, gua ini sudah seperti ini. Dahulu saya kerja di Mapanget saat masih muda. Dulu pernah cari peninggalan Jepang, tapi tidak ada," tutur Kakek yang bernama Arie Tambahani, yang menggunakan gigi palsu ini.

Dari luar, gua tersebut tampak kokoh dengan tembok yang sangat tebal. Pada kedua pintu masuk gua, tertutup tumpukan kayu dan material sisa bangunan milik warga.

"Sesuai dengan pantauan kami di wilayah, ternyata ada gua peninggalan zaman penjajahan Jepang yang digunakan sebagai pertahanan. Ini perlu ada penanganan khusus dengan instansi terkait. Saya juga belum tahu secara jelas apakah ini sudah ada SK penetapan sebagai cagar budaya. Tapi kami akan menyampaikan secara lisan maupun tertulis berkenan dengan lokasi ini dan perlu diadakan pelestarian secara bersama. Terkait penutupan, seusai informasi lurah, lokasi ini kan sudah lama tak digunakan, dikhawatirkan ada yang masuk ke dalam kemudian terjadi longsor," ucap Camat Wenang Donald Sambuaga.

Gua ini terletak di bukit Tikala Kumaraka, sedangkan di atas bukit itu, juga banyak permukiman. Menurut warga setempat, gua ini terhubung dengan beberapa gua lain di lokasi berbeda. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini