News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Berita Khas Daerah

VIDEO: Hendri 15 Tahun Jadi Tukang Parkir Sepatu

Editor: Bian Harnansa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribun Medan / Tarmizi Khusairi

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Hendri (32) tukang parkir sepatu, terlihat sibuk saat para jemaah Mesjid Agung Sumatera Utara Jalan Diponogoro, hendak memasuki Mesjid. Pria yang telah 15 tahun menjadi tukang parkir sepatu, terlihat menawarkan jasa penitipan sepatu, kepada para jemaah lelaki dan perempuan, Rabu (24/6/2015)

Berbekal dengan kartu yang bertulisan angka-angka, ia bekerja, dari waktu sebelum masuk waktu solat zuhur hingga selesai solat asar. Namun terkadang ia bekerja hingga waktu solat magrib habis.

"Saat bulan puasa gini, satu hari dari sebelum masuk waktu zuhur, hingga selesai asar dapat saya Rp 70 ribu biasanya. Yang ramai itu Jumat sampai Minggu," katanya.

Untuk tahun ini, katanya, ia mengalami penurunan pendapatan, karena suhu di Kota Medan terlalu panas, yang membuat masyarakat malas ke Mesjid.

Selain cuaca panas, katanya kisah sedihnya lagi, ia pernah kehilangan sepatu yang dijaganya.

"Pernah hilang sepatu disini, meski sudah saya jaga. Langsung saya bilang sama bapak yang punya sepatu, sepatunya mau saya ganti atau gimana, namun bapak itu memilih mengikhlaskan sepatunya hilang," ucapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini