Laporan Wartawan TribunSolo.com, Bayu Ardi Isnanto
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Ingin berwisata kuliner di Solo? Anda dapat mencoba makanan yang satu ini.
Kupat tahu, merupakan makanan yang mudah dijumpai di Kota Solo. Komposisinya tahu, ketupat, bakwan, mie kuning, kacang, daun seledri, tauge, kol, telur dan berkuah kecap manis.
Satu di antara warung penjual kupat tahu di Solo adalah Warung Sido Mampir. Warung tersebut terletak di Jalan Gajah Mada, Punggawan, Banjarsari, Solo.
Karena letaknya berdekatan dengan Masjid Sholihin, warung itu juga sering disebut Warung Kupat Tahu Sholihin.
Saat ini, warung dikelola oleh Gundala Saputro, anak dari Cipto Pawiro yang pertama kali membangun warung makan kupat tahu tersebut.
"Sebenarnya sejak 1966 bapak saya berjualan, dulu di Kadipolo, kalau pindah di sini sejak 1991," kata Gundala, Kamis (5/5/2016).
Dalam sehari, Gundala menjual 300 porsi tahu kupat. Harga satu porsinya Rp 8 ribu tanpa telur, jika ditambah telur Rp 9 ribu.
Dari banyaknya jumlah pembeli, sudah terbayang kan bagaimana rasanya?(*)