News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kantor Kemenkes 'Disulap' Jadi Pusat Perbelanjaan

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Mohamad Yoenus
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI terlihat seperti salah satu pusat perbelanjaan terbesar di kawasan Jakarta Pusat.

Selama 21-22 Juni 2016, Kemenkes menggelar kegiatan Bazaar Ramadhan, produk yang ditawarkan pun bukan produk yang terlihat murahan.

Ketika memasuki kawasan kementerian yang berada di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan tersebut, pengunjung akan disuguhkan pemandangan sebuah tenda besar serta ramainya aktivitas jual beli didalamnya.

Berlanjut ke dalam gedung Prof Sujudi yang terletak di kawasan kompleks Kemenkes RI, mata pun akan disuguhkan beragam produk pakaian, mulai dari yang menggunakan material bahan kain batik, hingga produk pakaian dengan detail busana yang modern.

Produk lain seperti makanan, mulai dari jajanan khas daerah hingga jajanan khas Ramadan dan Hari Raya.

Ragam produk tersebut memenuhi Gedung Prof Sujudi, tepatnya di depan Ruang Siwabessy, lobi, hingga pelataran jalan dibangun tenda untuk menampung para pedagang yang membuka stan di Kemenkes.

Biaya sewa pun relatif terjangkau, hanya dengan Rp 500 ribu, para pedagang tersebut sudah bisa menempati stan yang telah disediakan selama dua hari tersebut.

Baik pemain baru maupun pemain lama dalam dunia usaha tumpah dalam bazaar tersebut, produknya pun beraneka macam, mulai dari roti, hingga pembersih dapur turut menyemarakan kegiatan tersebut.

Kemenkes menggelar kegiatan Bazaar Ramadhan yang diikuti oleh puluhan pedagang yang menjual beragam produk, di Gedung Prof Sujudi, Kementerian Kesehatan RI, Jakarta Selatan, Selasa (21/6/2016).

Produk yang dijual pun meliputi makanan, pakaian, alat masak, hingga perangkat gadget turut meramaikan gelaran kegiatan bulan puasa tersebut.

Pantauan Tribunnews, baik dari karyawan kemenkes maupun masyarakat sekitar sangat antusias menyambut kegiatan yang dibuka sejak jam 08.00 WIB oleh Menteri Kesehatan RI Nila Farid Moeloek tersebut.

Kisaran harga dari produk yang dijual pun relatif murah, untuk produk makanan (cookies, bakery, dan cemilan lainnya) bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 70 ribuan.

Sedangkan produk pakaian, bisa diperoleh mulai dari Rp 35 ribuan saja.

Bazaar Ramadhan tersebut rencananya digelar hingga esok hari, sejak jam 08.00 hingga 17.00 WIB dan terbuka untuk umum. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini