Laporan Wartawan TribunSolo.com, Labib Zamani
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Petugas Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Surakarta membagikan brosur mudik kepada para pengguna jalan di perempatan Ngarsopuro Jl Slamet Riyadi Solo.
Pantauan TribunSolo.com, Senin (27/6/2016), pembagian brosur mudik dimulai sekitar pukul 09.30 WIB.
Brosur mudik tersebut dibagikan oleh enam petugas dishub berparas rupawan.
Memakai topi di kepala dan rompi oranye para petugas dishub itu membagikan brosur kepada pengguna jalan yang menggunakan mobil.
Ada 10.000 brosur mudik yang dibagikan kepada pengguna jalan sebagai panduan atau informasi mudik Lebaran 2016 supaya tidak tersesat.
"Untuk mengantisipasi agar para pemudik tidak tersesat saat pulang ke kampung halaman," kata Kepala Bidang Lalu Lintas Dishubkominfo Surakarta, Sri Baskoro.
Selain membagi brosur mudik, Dishubkominfo Surakarta juga mendirikan rest area serta memasang rambu lalu lintas di sejumlah ruas jalan yang dilalui para pemudik. (*)