TRIBUNNEWS.COM - Aurelie Hermansyah ternyata serius terjun ke dunia disk jockey (DJ).
Setelah izin didapatkan dari orangtua, video aksi Aurel nge-DJ ia posting di akun Instagram, Sabtu (12/8/2016).
Berpakaian menawan Aurel ditemani tim dengan tiga pria menghentak lantai diskotik.
Alunan musik dengan disco bernuansa hip hop ada juga lagu Pop Indonesia yang dari M.E berjudul Inikah Cinta bikin pengunjung diskotik makin ceria.
Tampak Aurel tanpa malu-malu mengajak pengunjung untuk dance.
INSTAGRAM/AURELIE.HERMANSYAH - Begini gaya Aurelie Hermansyah anak musisi dan politisi Anang Hermansyah saat nge-DJ. Foto kanan Aurel dan timnya.
Malam makin meriah dan ditambah dengan kelap-kelip lampu laser semarakkan ruang dance.
"Semoga menjadi dj yg peofesional dan go internasional. kayaknya seru nih kalo sama @dashberlin," tulis akun @rahma_lely.
Akun @febianaarintia menulis,"Jd ngefans sma @aurelie.hermansyah."
"Keren," imbuh @ekaasriani78.
Masih banyak komentar-komentar yang masuk terkait aksi Aurel.
Namun tak dipungkiri ada juga komentar miring, seperti menilai nantinya jadi DJ terjerumus pergaulan gak bener, mabuk-mabukan dan sebagainya.
Namun ada juga yang membela kalau tak semua akan seperti itu.
Dua video aksi Aurel menjadi DJ sudah capai 100 sampai 200 ribu views.
Aurel diizinkan menjadi DJ
Penyanyi Ashanty (31) mengungkapkan bahwa ia dan suaminya, pemusik Anang Hermansyah, telah terbujuk untuk mengizinkan Titania Aurelie Nurhermansyah (17) atau Aurel belajar menjadi disc jockey (DJ).
Lanjut Ashanty, Aurel berhasil meyakinkan Ashanty dan Anang dengan mencontohkan karier Ahmad Al Ghazali (18), putra pemusik Ahmad Dhani, sebagai DJ.
"Dia suka kasih contoh, kayak anaknya Bunda Maia (penyanyi dan pemusik Maia Estianty, mantan istri Dhani), Al, lihat itu jadi DJ enggak apa-apa," cerita Ashanty dalam wawancara di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (16/6/2016) malam.
"Kami akhirnya, ya, udah lah enggak apa-apa, yang penting positif dan Aurel bisa belajar gimana yang bagus, masukin musiknya gimana," tambahnya.
Ashanty bercerita pula, awalnya ia dan Anang sama sekali tak setuju Aurel belajar menjadi DJ.
Seorang DJ, menurut Ashanty dan Anang, merupakan hiburan malam dan Aurel dinilai belum cukup umur untuk pekerjaan tersebut.
"Nge-DJ awalnya aku enggak setuju, tapi akhirnya dia pinter ambil hati supaya Bunda-nya setuju, bilang, 'tuh, Bun, kata orang-orang enggak apa-apa,' kami kan takut juga umur segini nge-DJ," tuturnya.
Aurel merupakan si sulung dari dua anak Anang dengan vokalis Krisdayanti, yang kini bukan lagi istri Anang.
Sementara itu, Al merupakan si sulung dari tiga anak Dhani dengan Maia, yang kini sudah bercerai dari Dhani. (*)