Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dukung Asian Para Games Glenn Fredly Hibur Pengujung Zona Inspirasi

Glenn mengawali dengan menyanyikan lagu 'Hikayat Cinta' ia seperti menyihir seluruh pengujung yang ikut menyanyikan lagu tersebut.

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Dukung Asian Para Games Glenn Fredly Hibur Pengujung Zona Inspirasi
tribunnews.com/wahyu firmansyah
Glenn Fredly Hibur Pengujung Zona Inspirasi 

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengunjung di Zona Inspirasi di area Gelora Bung Karno (GBK) mendapat sajian hangat.

Dipanggung yang disediakan dibagian ujung Zona Inspirasi diramaikan oleh penyanyi Glenn Fredly.

Seketika depan panggung menjadi ramai oleh pengunjung-pengunjung yang ingin menyaksikan penyanyi 43 tahun ini.

Glenn mengawali dengan menyanyikan lagu 'Hikayat Cinta' ia seperti menyihir seluruh pengujung yang ikut menyanyikan lagu tersebut.

"Waktu kita cuma sedikit tapi kita harus bersenang-senang," ujar Glenn diatas panggung zona inspirasi, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (12/10/2018).

Glenn mendapatkan sambutan yang meriah hingga membuatnya kagum.

Berita Rekomendasi

"Energi kalian luar biasa teman," katanya.

Pemain film Filosofi Kopi pun berterima kasih kepada seluruh pengunjung yang hadir pada saat itu.

Tak lupa dalam rangka Asian Para Games 2018, Glenn juga menyanyikan sebuat lagu 'Like Never Before' sebagai bentuk dukungan untuk para atlet yang sedang bertanding.

"Lagu ini insipirasi dari anak muda yang banyak kerja ga banyak ngomong, lagu ini lagu yang mendukung Asian Para Games," katanya.

Mengakhiri pertunjukannya Glenn menyanyikan lagu 'You Are My Everything' yang diikuti seluruh pengujung di Zona Inspirasi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas