Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hari Ini, Presiden Joko Widodo Berikan Bonus kepada Para Atlet Asian Para Games 2018

Presiden Jokowi memberikan bonus kepada para atlet yang telah berlaga dalam Asian Para Games 2018.

Editor: Rohmana Kurniandari
zoom-in Hari Ini, Presiden Joko Widodo Berikan Bonus kepada Para Atlet Asian Para Games 2018
Instagram/kemenpora
Presiden Joko Widodo menyerahkan bonus untuk para atlet Asian Para Games 2018 di Istana Kepresidenan Bogor, Sabtu (13/10/2018) siang. 

TRIBUNSOLO.COM - Presiden Joko Widodo menyambut kedatangan para atlet yang telah berlaga dalam ajang Asian Para Games 2018 di Istana Kepresidenan Bogor, Sabtu (13/10/2018) siang.

Pada kesempatan kali ini, Jokowi memberikan bonus sekaligus apresiasi kepada para atlet.

Dilansir dari Kompas.com, acara tersebut dihadiri sekitar 95 atlet dan ofisial dari berbagai macam cabang olahraga di Asian Para Games.

Kehadiran mereka didampingi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi.

Raut muka bahagia pun tampak dari wajah para atlet.

Hal itu terlihat pada unggahan di akun Instagram Kementerian Pemuda dan Olahraga, @kemenpora, Sabtu (13/10/2018) siang.

Para atlet yang mengenakan jaket berwarna merah itu juga berfoto bersama di depan Istana.

Berita Rekomendasi

"Bogor, sabtu siang (13/10). Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi Mendapingi Presiden RI Joko Widodo Pada Acara Silahturahmi dan Apresiasi Atlet Indonesia (Asian Para Games 2018) di Ruang Garuda,Gedung Induk,Istana Kepresidenan Bogor.

Bonus dan apresiasi para atlet Asian Para Games 2018 tidak ada perbedaan dengan apresiasi yang diberikan kepada atlet Asian Games 2018.

Indonesia berada di peringkat 5 dengan raihan 37 Medali Emas, 47 Medali Perak dan 51 Medali Perunggu. INDONESIA JUARA!," tulis akun @kemenpora.

BACA SELENGKAPNYA>>>>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas