Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Pengguna Mobile Banking BII Berhak Mobil Honda CR-V

Program BII Mobile Banking Berhadiah merupakan bentuk apresiasi kepada nasabah baru dan pengguna BII mobile baking.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Pengguna Mobile Banking BII Berhak Mobil Honda CR-V
/TRIBUN MEDAN/TAUFAN WIJAYA
Lily, seorang sales mobil mencoba aplikasi BII Mobile Banking menggunakan tablet Galaxy Tab produksi Samsung di waktu senggang, Medan, Sumut, Jumat (15/7/2011). Layanan perbankan ini diklaim sebagai The Most Connected Mobile Banking yang memiliki fitur transfer online dan realtime ke lebih dari 80 bank. Terlebih bermunculan sejumlah komputer tablet berbasis Android. (TRIBUN MEDAN/TAUFAN WIJAYA) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – BII memulai program BII Mobile Banking Berhadiah bagi nasabah perorangan hingga 31 Juli 2013. Program berlaku bagi nasabah baru dan nasabah yang ada (existing) atas penggunaan BII mobile banking.

Jumlah point undian sendiri ditentukan oleh aktivitas mobile banking. Pelanggan akan mendapatkan 10 poin jika membuka tabungan BII  serta langsung mengaktifkan BII Mobile Banking pada hari yang sama di Customer Service BII terdekat. Aktivasi layanan mobile banking untuk  rekening lama berhak mendapatkan lima poin.

Satu poin diberikan saat pelanggan transfer ke bank lain dengan minimum nominal transfer Rp 25.000 / transaksi, tidak berlaku kelipatan nominal dalam 1 transaksi. Pembelian pulsa isi ulang mulai dari Rp 25 ribu. Pembayaran tagihan kartu kredit BII mendapatkan satu poin.

Pembayaran satu kartu kredit BII dalam 1 bulan hanya dihitung 1 poin. Pembayaran tagihan lainnya seperti kartu kredit, Telkom, ponsel pasca bayar, PLN juga berhak mendapatkan satu poin.

Dari keseluruhan poin-poin pelanggan nantinya akan diundi di akhir Agustus. BII menyediakan  hadiah utama Honda CR-V 2.0 M/T,10 unit Piaggio Liberty 100 dan 100 unit ponsel Samsung Galaxy Chat B5330.

Direktur Komersial dan Perbankan Syariah BII, Jenny Wiriyanto menyatakan, Program BII Mobile Banking Berhadiah merupakan bentuk apresiasi BII kepada nasabah baru dan pengguna BII mobile baking.

Berita Rekomendasi

"Ini sesuai dengan misi humanizing financial services terutama dalam menyediakan layanan dan solusi terbaik sesuai dengan keinginan nasabah," katanya di Senayan Jakarta, Senin (2/4/2013).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas