Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tol Bali Mandara Mulai Malam Ini Tidak Gratis Lagi

Mulai hari ini, Selasa 1 Oktober tol Bali Mandara sudah tidak gratis lagi

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Tol Bali Mandara Mulai Malam Ini Tidak Gratis Lagi
Tribunnews/Adiatma
Pintu Gerbang Tol Nusa Dua Menuju Ngurah Rai, menunjukan tarif tol masih gratis 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mulai hari ini, Selasa 1 Oktober tol Bali Mandara sudah tidak gratis lagi. Sejak pukul 00.00 WIB mulai diberlakukan tarif.

"Nanti malam sudah nggak gratis lagi ya mas," ujar Nyoman penjaga gerbang pintu tol Nusa Dua menuju Ngurah Rai kepada Tribunnews.com, Senin (30/9/2013).

Tarif tol Bali Mandara diberikan gratis sejak  24 September. Masyarakat Bali warga bisa menikmati tol secara gratis selama 7 hari.

"Kan udah seminggu mas gratisnya," jelas Nyoman.

Tarif tol resmi dibagi enam golongan, yaitu golongan I (sedan, jip,pick up/truk kecil dan bus) sebesar Rp 10.000. Golongan II truk (dua gandar) sebesar Rp 15.000.

Golongan III truk (tiga gandar) Rp 20.000, golongan IV truk (empat gandar) Rp 25.000, golongan V truk (lima gandar) Rp 30.000, dan golongan VI kendaraan bermotor roda dua sebesar Rp 4.000.

Tol Bali Mandara mempunyai panjang total 12,7 kilometer dan panjang tol diatas perairan dangkal 10 km. Sisanya sepanjang 2,7 kilometer mrupakan jalan akses baik yang ada di pelabuhan Benoa maupun di Ngurah Rai dan Nusa Dua.

BERITA REKOMENDASI

Jalan tol Bali Mandara dibangun dengan biaya sebesar Rp 2,485 triliun dalam waktu satu tahun. Jalan tol ini memiliki tiga pintu gerbang yaitu pintu Pelabuhan Benoa, pintu Ngurah Rai dan pintu Nusa Dua.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas