Hypermart Raih Penghargaan Supermarket of The Year 2013
Hypermart peritel modern nasional dibawah kelola Matahari Food Division (MFD) raih penghargaan Supermarket of The Year 2013
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hypermart peritel modern nasional dibawah kelola Matahari Food Division (MFD) raih penghargaan Supermarket of The Year 2013 dari Roy Morgan Research.
Hypermart berhasil meraih predikat Supermarket of The Year diantara pesaing lainnya karena dinilai oleh Roy Morgan Research. Alasannya, Hypermart berhasil memberikan pelayanan dan suasana belanja yang baik berdasarkan hasil wawancara terhadap 26.000 responden di kota besar di Indonesia.
Penghargaan diserahkan Direktur Roy Morgan Research Indonesia, Ira Soekirman kepada Store Operation Director MFD, Gilles Pivon di Financial Club Hall, Graha CIMB Niaga, Jakarta, Rabu (5/3/2014). Penyerahan penghargaan ini disaksikan juga oleh Direktur Marketing & Merchandising MFD, Meshvara Kanjaya dan Direktur Komunikasi Korporat MFD, Danny Kojongian serta para tamu penerima penghargaan lainnya.
"Penghargaan kaliber Internasional ini menjadi milestone dan pencapaian penting bagi Hypermart untuk terus
meningkatkan pelayanan bagi pelanggan setia Hypermart dan seluruh masyarakat Indonesia," ungkap Direktur Komunikasi Korporat MFD, Danny Kojongian dalam rilisnya kepada Tribunnews.com, Kamis (6/3/2014).
Tahun 2014 ini Hypermart juga berhasil meraih penghargaan Excellent Service Experience Award (ESEA) based on mystery shopper kategori Ritel Modern Hipermarket yang diselenggarakan oleh Carre CCSL bekerjasama dengan Harian Bisnis Indonesia dan berhasil juga meraih Superbrand Indonesia 2014.
Roy Morgan Research adalah lembaga riset independen di bidang kepuasan pelanggan (consumer satisfaction) yang berbasis di Melbourne, Australia. (andri malau)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.