Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Karyawan Merpati: Pekerja Dolly Dapat Pesangon Masak Kami Tidak

Mereka pun mengaku ikhlas jika memang Merpati dibubarkan asalkan seluruh karyawan diberikan pesangon

zoom-in Karyawan Merpati: Pekerja Dolly Dapat Pesangon Masak Kami Tidak
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Puluhan karyawan Merpati Nusantara Airlines menggelar aksi damai di depan Kantor Kementrian BUMN, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (12/8/2014). Mereka menuntut gaji dan Tunjangan Hari Raya (THR) segera dibayarkan. Warta Kota/angga bhagya nugraha 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Karyawan PT Merpati Nusantara Airlines mengadukan nasibnya ke Komisi VI DPR RI karena pembayaran gaji selama 9 bulan belum juga dicairkan.

Mereka pun mengaku ikhlas jika memang Merpati dibubarkan asalkan seluruh karyawan diberikan pesangon.

Salah satu karyawan Merpati, Fidel Castro tak habis pikir bagaimana pemerintah menggantungkan nasib karyawan. Saking jengkelnya, dia pun membandingkan nasib karyawan Merpati dan pekerja di Gang Dolly Surabaya.

"Maaf pak, pekerja Dolly di Surabaya saja diberikan pesangon. Masa kami karyawan BUMN nggak dapat," ujar Fidel Castro di ruang rapat Komisi VI DPR RI, Jakarta, Selasa (16/9/2014).

Dia bercerita mengenai nasib karyawan Merpati yang harus berjuang hidup setelah 9 bulan gaji tidak dibayarkan. Menurutnya, tidak dicairkannya gaji karyawan adalah akibat Menteri BUMN tidak memiliki keseriusan menyelesaikan masalah ini.

Dia pun berharap, setelah pertemuan dengan Komisi VI DPR RI, solusi pencairan gaji karyawan Merpati segera menemui titik terang.

Dalam aksi kali ini, karyawan Merpati hadir dari berbagai daerah termasuk karyawan Merpati Surabaya. Mereka masih menyuarakan tuntutan-tuntutannya terkait pemenuhan hak karyawan seperti pembayaran gaji dan tunjangan hari raya. (Yoga Sukmana)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas