Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Konsumsi Air Minuman Dalam Kemasan di Indonesia Capai 23,1 Miliar Liter

Konsumsi air minum dalam kemasan (AMDK) di Indonesia sepanjang 2014 tercatat sebesar 23,1 miliar liter

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Konsumsi Air Minuman Dalam Kemasan di Indonesia Capai 23,1 Miliar Liter
AMDK 

TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA. Konsumsi air minum dalam kemasan (AMDK) di Indonesia sepanjang 2014 tercatat sebesar 23,1 miliar liter. Catatan tersebut bertumbuh 11,3% dari permintaan di 2013 yang sebesar 20,48 miliar liter.

Hendro Baruno, Ketua Asosiasi Perusahaan Air Minum dalam Kemasan Indonesia (Aspadin) mengatakan, permintaan AMDK memang bertumbuh tiap tahun. "Juga ditopang oleh pertumbuhan jumlah penduduk dan pertumbuhan ekonomi," ujar Hendro pada KONTAN, Jumat (16/1/2015).

Selain itu peningkatan permintaan AMDK tahun lalu juga didorong oleh adanya penyelenggaran kampanye pemilu dan piala dunia sedikit banyak mendorong permintaan AMDK.

Hendro mengatakan perusahaan AMDK diharapkan lebih menggenjot belanja pemasaran mereka untuk mendongkrak penjualan. "Industri AMDK itu persaingannya ketat karena produk kami tidak memiliki rasa, jadi salah satu cara adalah perkuat pemasaran," ujar Hendro.(KONTAN/ Benediktus Krisna Yogatama -)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas