Telkomsel Lengkapi Kenyamanan Komunikasi KAA dengan ComRo
Layanan seluler yang prima guna mendukung kanyamanan dan lancarnya komunikasi di perhelatan bertaraf dunia
Penulis: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Sebagai operator seluler flag carrier Indonesia, Telkomsel berkomitmen mendukung pemerintah di dalam menyukseskan penyelenggaraan Peringatan KAA ke-60 yang akan dihadiri oleh para Kepala Negara anggota KAA.
Telkomsel menghadirkan layanan seluler yang prima guna mendukung kanyamanan dan lancarnya komunikasi di perhelatan bertaraf dunia ini, salah satunya dengan memberikan ComRo alias Combat Roda.
ComRo adalah mini BTS yang didesain khusus lebih kecil untuk memudahkan mobilisasi khusus untuk perayaan KAA di Bandung. Hampir mirip dengan Combat (Compact Mobile BTS), ComRo mampu memperluas jangkauan, tetapi juga menambah kapasitas jaringan trafik di suatu wilayah jika terjadi terjadi peningkatan yang signifikan.
General Manager ICT Operation Region Jawa Barat, Ganot Sunoto mengatakan, Telkomsel melakukan optimalisasi jaringan, khususnya dengan menyediakan 12 buah ComRo atau Combat Roda untuk mengantisipasi lonjakan trafik yang mungkin timbul akibat banyaknya pengunjung yang akan datang pada acara akbar ini.
"Dengan cara ini kenyamanan pelanggan dalam menggunakan layanan kami akan tetap terjaga,” ujarnya dalam rilis remi Telkomsel.
ComRo relatif lebih portable, bentuknya hanya kotak beroda yang bisa di tarik dari ruangan ke ruangan dan bisa di kamuflase layaknya kotak booth misalnya.
ComRo merupakan karya kreativitas anak bangsa yakni Bandung, yang sempat mendapat pujian dari Walikota Ridwan Kamil saat kami perkenalkan di ajang launching 4G LTE beberapa waktu lalu. Namanya pun sengaja kami pilihkan yang ‘nyunda banget’.
ComRo akan ditempatkan di titik titik strategis di kota Bandung seperti di Hotel Savoy Homan, Balaikota, Bank Mandiri, Gedung Pakuan, Taman Film, Palaguna, Jalan Naripan, lapangan Siliwangi, PVJ, Jalan Dago, Taman Cikapayang Dago dan Jalan Teuku Umar.
Selain ComRo, Telkomsel Regional Jabar juga menyiapkan 3 Small Cell Indoor di Hotel Ibis, New Majestik dan Gedung PGN serta 5 lampsite Indoor di Gedung Merdeka sebagai antisipasi terhadap kemungkinan gangguan yang mungkin terjadi.
Dengan telah beroperasinya layanan Telkomsel 4G LTE di Bandung, diharapkan Telkomsel dapat memberikan akses data yang lebih cepat, dan pengalaman digital lifestyle yang lebih baik selama KAA berlangsung. Saat ini jaringan Telkomsel 4G LTE yang mencakup hampir 100% kota Bandung, didukung oleh sekitar 100 BTS 4G termasuk di wilayah lokasi-lokasi tempat peringatan KAA berlangsung.
Untuk event bertaraf internasional ini, Telkomsel sangat serius dalam menjaga jaringannya. Sebelumnya, Telkomsel juga telah melakukan pengecekan berkala terhadap beroperasinya lebih dari 11.000 BTS di Jakarta dan Bandung, serta 165 unit COMBAT (Mobile BTS).
Telkomsel mengalokasikan sebanyak 13 unit COMBAT yang akan beroperasi di lokasi-lokasi acara peringatan KAA berlangsung seperti di JCC (Jakarta Convention Center) dan Gedung Merdeka (Bandung), guna mendukung optimalnya jaringan di lokasi tersebut. Selain itu digelar juga 511 titik akses WiFi di lokasi-lokasi yang strategis sehingga para delegasi, media, panitia dan berbagai pihak lainnya dapat memperoleh layanan broadband dengan kualitas prima dimana pun mereka berada selama perhelatan ini berlangsung.