Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Alasan Impor Minyak Mahal, Harga BBM Sulit Diturunkan

PT Pertamina (Persero) hingga Agustus mengalami kerugian Rp 15 triliun akibat menjual harga BBM jenis Premium

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
zoom-in Alasan Impor Minyak Mahal, Harga BBM Sulit Diturunkan
TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR
Petugas melakukan pengisian ke tanki penampungan di SPBU jl Ratulangi, Makassar, Sulsel, Selasa (14/7/2015). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) hingga Agustus mengalami kerugian Rp 15 triliun akibat menjual harga BBM jenis Premium di bawah harga keekonomian.

Meski harga minyak dunia turun, namun Pertamina terus merugi karena nilai tukar rupiah melemah terhadap dollar AS.

Direktur Keuangan dan Investasi Pertamina Arif Budiman menjelaskan depresiasi mata uang rupiah sangat berdampak pada kerugian Pertamina selama 2015. Pasalnya Pertamina harus mengimpor minyak 800 ribu barrel per hari.

"Ada dua hal mempengaruhi harga dari sisi nilai tukar dollar naik, yang kedua harga produk tidak selalu sama turunnya harga crude (minyak mentah dunia)," ujar Arif di gedung DPR/MPR, Jakarta, Senin (5/10/2015).

Ketika ditanya terkait permintaan Presiden dan pemerintah untuk menurunkan harga BBM jenis Premium, Pertamina akan menuruti hal tersebut. Menurut Arif dalam waktu dekat akan ada keputusan harga baru.

"Lagi dibahas sekarang nanti mungkin sebentar lagi ada keputusan harga baru BBM," kata Arif.

Arif memaparkan keputusan penurunan harga BBM diputuskan oleh pemerintah. Sedangkan alasan pemerintah tidak mengubah harga sampai akhir 2015, karena ingin mempertahankan pertumbuhan ekonomi yang saat ini sedang melesu.

Berita Rekomendasi

"Kan wilayahnya dari pemerintah juga kan pertimbangan ada pertumbuhan ekonomi bukan cuma pertimbangan korporasi," papar Arif.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas