Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Wow! Ruko di Tanah Reklamasi Dibanderol Rp 11 Miliar Per Unit

Menurut informasi, pengembang menawarkan rumah toko atau rumah kantor di Golf Island dan Rover Walk ini dengan harga Rp 11 miliar

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Wow! Ruko di Tanah Reklamasi Dibanderol Rp 11 Miliar Per Unit
PRESIDENTIAL PALACE/AGUS SUPARTO
Aktivitas reklamasi menggunakan alat berat terlihat melalui pantauan udara terus berlangsung di Pulau G yang terletak di bibir Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Kamis (14/4/2016). Sebelumnya Komisi IV DPR dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pidjiastuti sepakat agar proyek reklamasi Teluk Jakarta dihentikan. PRESIDENTIAL PALACE/AGUS SUPARTO 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Pembangunan rumah dan toko di pulau hasil reklamasi (Pulau C dan D) masih berlangsung hingga Kamis (14/4/2016) kemarin.

Menurut informasi, pengembang menawarkan rumah toko atau rumah kantor di Golf Island dan Rover Walk ini dengan harga Rp 11 miliar.

Bahkan, rumah kantor (Rukan) dan rumah toko (Ruko) di Golf Island yang ditawarkan sejak tahun 2012 silam sudah ludes terjual.

Seorang karyawan Marketing Golf Island berinisial HW kepada Warta Kota mengatakan, peminat rumah kantor (Rukan) hingga rumah toko (Ruko) cukup banyak.

"Bapak mau rumah? Apartemen? Rukan atau ruko? Tapi kalau ruko dan rukan sepertinya sudah ludes. Mas-nya telat. Sebab, semenjak pembangunan Golf Island itu dimulai 2012, saat itu juga sudah ludes. Banyak sekali peminatnya. Kan ada dua pulau, yakni River Walk dan Golf Island, setahu saya keduanya sudah ludes terjual semua," ungkapnya, Kamis (14/4).

Terkait model rukan dan ruko, menurut dia, tergantung dari lokasinya. Apabila rukan dan ruko posisinya berada dekat dengan dari Muara Karang ke arah PIK, bisa lebih mahal.

"Untuk harga ya tergantung lokasi yang paling menentukan. Kayak kita dari Muara Karang ke PIK (arah datang) itu bisa lebih mahal ya. Karena ada masuk atau datang. Sementara kalau arah sebaliknya (arah pulang) itu ya rukan dan rukonya biasa aja. Itu harganya hingga Rp 11 Miliar per-unitnya," paparnya.

BERITA TERKAIT

Ia mengatakan, keinginan seseorang untuk mendapatkan sebuah rukan atau ruko, tergantung dari seleranya.

"Itu orang kalau beli ya tergantung kebutuhannya ya. Contoh Ruko Kawasan PIK ya, itu sudah Rp 13 M. Rukan atau rukonya berseberangan dengan Golf Island saja dimulai dari harga Rp 5,5 M. Kalau menghadap ke laut, itu lebih mahal, kira-kira harganya Rp 11 M," katanya.

Menurut dia, pihak Agung Sedayu Group menyediakan sekitar 400-500 unit rukan dan ruko di masing-masing pulau (River Walk dan Golf Island). Untuk bisa mendapatkan rukan dan ruko, pembeli tidak bisa melakukan pembelian secara kredit.

"Untuk di Golf Island sendiri ataupun di River Walk, sudah tidak bisa kredit. Ya kalau oper kredit bisa. Bisa saya carikan yang second (Bekas). Saya sih sarankan bisa melalui developer karena lebih murah Rp 900 juta. Untuk persediaan, ada 300-400 unit dari perusahaan. Saya sih bisa dari mana saja, dari Agung Podomoro Land bisa, Agung Sedayu Group bisa, atau Kapuk Naga Indah (KNI) bisa," katanya.

Dia tidak hanya menawarkan rukan dan ruko saja, HW juga menawarkan 12 cluster perumahan elit yang ada. Pembeli dapat mendapatkan rumah 16x12 meter persegi dengan tiga lantai, bahkan rumah dengan lebar 12x35 meter persegi juga bisa didapatkan.

"Kami siapkan 12 cluster di Golf Island dan di River Walk. Untuk rumah seluas 6x12 meter persegi dengan tiga lantai, kita pegang harga Rp 2,6 ke atas. Itu paling murah ya. Sementara untuk luas rumah 12x35 meter persegi, ya Rp 18 M. Apabila menggunakan developer, bisa lebih murah Rp 1 M mas," jelasnya.

Masih berlanjut

Halaman
123
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas