Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Pipa Avtur di Terminal 3 Ultimate Belum Siap

Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta ditargetkan beroperasi sekitar dua pekan lagi.

Editor: Sanusi

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta ditargetkan beroperasi sekitar dua pekan lagi.

Namun hingga sekarang, masih ada elemen penting yang belum selesai disiapkan, yakni pipa avtur.

Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah 1 Soekarno-Hatta, Herson pada Selasa (31/5/2016) mengatakan, hingga kini pengerjaan pipa masih berlangsung, dan diperkirakan selesai tidak dalam waktu dekat.

Pipa avtur sendiri merupakan instrumen pendukung untuk pengisian bahan bakar pesawat yang idealnya harus ada di sebuah bandara.

"Ini memang jadi kendala sendiri. Pengerjaan pipanya diperkirakan baru akan selesai setelah Lebaran nanti, " kata Herson.

Untuk diketahui, Terminal 3 Ultimate sendiri rencananya akan mulai beroperasi pada 15 Juni nanti.

"Presiden RI pun ingin terminal ini sudah mulai beroperasi pada bulan Juni. Solusi yang ada sementara ini adalah memanfaatkan truk tanki untuk mengantar dan mengisi avtur," kata Herson.

Berita Rekomendasi

T3 Ultimate akan diisi oleh penerbangan-penerbangan dari maskapai internasional dan Garuda Indonesia saja.

Adapun yang baru beroperasi per tanggal 15 Juni itu adalah main building dari T3 Ultimate.

Secara keseluruhan, termasuk dengan pembangunan sarana dan prasarana lainnya, diperkirakan baru akan selesai pada awal tahun 2017 mendatang.(Banu Adikara)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas